Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Syafrudin Dilantik menjadi Bupati Bima

Bima, Bimakini.com.-Gubernur Nusa Tenggara Barat,  HM. Zainul Majdi, melantik H. Syafrudin HM. Nur, sebagai Bupati Bima masa bakti 2014 -2015. Penetapan  itu berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI.

Sebelumnya, Mendagri juga menerbitkna SK pemberhentian H. Ferry Zulkarnain, sebagai Bupati Bima dan H. Syafruddin HM. Nur, sebagai Wakil Bupati Bima periode 2010-2015.

     Usai pembacaan SK oleh Sekretaris DPRD Kabupaten Bima, Drs. H. Supratman, M.Si, Syafrudin pun dilantik dan mengucapkan   sumpah yang  dipandu Gubernur NTB.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Apasaja arahan Gubernur NTB saat itu? Dia  mengatakan  menyusul pelantikan  Syafrudin itu, keseimbangan situasi perkembangan pemerintahan Kabupaten Bima akan terjaga. Sebab, kemelut pembangunan telah dikenal secara baik oleh Syafrudin.

Sebelumnya, katanya, selama tiga tahun menjabat sebagai Wakil Bupati,  paling tidak bisa menjadi modal dalam pembangunan daerah. “Saya melihat pada diri beliau ada kesungguhan, semoga kesungguhan sebagai Wabup bisa menjadi modal dalam pemimpin Kabupaten Bima selama 1,5 tahun ke depan,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur juga mengingatkan beberapa hal yang harus dilakukan. Salahsatunya menyusun program pembangunan dan merangkul seluruh elemen masyarakat untuk diajak membangun daerah. Sebab, tanpa kerjasama dengan seluruh masyarakat pembangunan sulit untuk dilakukan.

 

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Dia menjelaskan, pelantikan sebagai Bupati sesungguhnya merupakan amanat Undang-Undang, karena pimpinan daerah adalah orang yang akan menjalankan roda kepemimpinan ke arah lebih baik dan maju. Pelantikan Bupati baru diharapkan memberi warna baru bagi perubahan Kabupaten Bima, megakomodir seluruh elemen mayarakat untuk meningkatkan pembangunan sumberdaya manusia dan sumberdaya alam.

Diingatkannya, kesuksesan Kepala Daerah dalam   pembangunan tidak hanya dilihat dari kemegahan gedung, tetapi harus dibarengi  sumberdaya manusia yang mapan pula. “Saya berharap mampu menjaga stabilitas Bima tetap aman dan damai selama menjalankan roda kepemerintahan,” harapnya.

Dikatakannya,  di Provinsi NTB, Bima adalah salahsatu daerah yang memiliki kekayaan alam dan budaya yang begitu luarbiasa. Modal itu mesti maksimal dikembangkan, bahkan menjadi daerah bersejarah. Bima sudah banyak menciptakan generasi cerdas yang menempati posisi strategis di negeri ini.

Gubernur meminta Bupati agar meniru model kepemimpinan almarhum H. Ferry Zulkarnain yang bersifat positif dan melanjutkan misi kepemimpinanya. Selain itu, tetap menjunjung tinggi Al-Quran Hadis sebagai dasar dalam memutuskan setiap kebijakan.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Sejumlah tamu dan undangan yang terlihat saat pelantikan itu adalah Hakim Konstitusi, Dr. Anwar Usman, anggota DPR RI Dapil NTB, Dr, Abdurahman Abdullah, Ketua DPRD NTB dan jajaran, beberapa Bupati dan Wali Kota  di NTB.

Hakim Mahkamah Konstitusi, Dr. Anwar Usman, yang juga putra Kecamatan Bolo memberi dorongan moril. Syafrudin diharapkan  mampu melaksanakan tugas. Membangun Kabupaten Bima lebih baik lagi dari sebelumnya.

Secara pribadi, dia mendoakan agar bisa berbuat yang terbaik sebagai putra daerah. “Bibit-bibit di Bima ini banyak yang sudah jadi, mudah-mudahan tugas sekarang bisa dilaksanakan dengan baik,” ujarnya. (BE.16/BE.13/BE.19)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait