Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

Miliki Potensi Siswa, SMA Kae Langganan Juara

Bima, Bimakini.com.- Kebersamaan guru SMA Kae Kecamatan Woha mendidik siswa sesuai bakat dan minat  pada berbagai bidang keterampilan, tidaklah sia-sia. Berbagai piala dan trofi  pada level daerah maupun Provinsi NTB  menjadi buktinya.  

 

Kerjasama  optimal memandu diri pribadi guru dan membimbing peserta didik menjadi kunci mencetak sejuta prestasi. Mereka  tidak mengenal lelah  membimbing demi memunculkan potensi  siswa.

Kepala  SMA Kae, Drs H Syamsuddin,  mengatakan pihak sekolah selalu mengutamakan kepentingan menanamkan nilai-nilai akademik, walaupun demikian juga ingin menunjukan kemampuan positif  siswa di luar lingkungan sekolah melalui  berbagai kompetisi.

Katanya, pihaknya  telah menyiapkan  latihan membentuk mental dan  daya dukung untuk penampilan terbaik. Usaha dan kerja keras itu  mampu membuahkan hasil maksimal. “Sejumlah prestasi diperoleh siswa selama tahun 2015,” ungkapnya.

Dia menyebutkan prestasi diperoleh siswanya dari Januari hingga sekarang, Anisa Nurul mendapatkan juara 3 lomba puisi, kemudian Nur Fitri Cs meraih juara 3 kasidah rebana klasik tingkat Kabupaten Bima yang diadakan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bima.  

Selain itu,  mengutus siswi kelas X Nur Adella untuk mengikuti lomba kaligrafi dan mendapatkan juara 3 dari puluhan peserta. Lomba itu  diadakan  oleh Pengurus Daerah Muhammadiyah Kabupaten Bima.

      Prestasi akhir-akhir ini,   siswa  mendapat juara 1 lomba cerdas-cermat empat pilar kebangsaan tingkat Kabupaten Bima yang diikuti 10   siswa. Yakni   Muslimin. Rosmala Dewi, Julfahnur Reni Angriani, Dahlan, Indah Fajaryanti, Ari Angriani, Aisyah Putri Ahyar, Anhar dan Rahmawati. Mereka dibantu  tiga pembina, yaitu  Susanti, SE, Baharuddin, SPd dan Tuti Herlina, SPd. Mereka akan mewakili Kabupaten Bima   mengikuti lomba  tingkat Provinsi NTB  di Mataram  pada  27 April.

 Ketua Dewan Pembina Yayasan SMA Kae, Drs H Muhaimin HAK, Senin (20/4/2015) mengatakan beragam prestasi itu   berkat kerjasama guru dan semua unsur lainnya di sekolah. Selain itu, dukungan wali murid melalui Komite Sekolah. Walaupun jumlah iuran komite tidak banyak, namun bisa juga dibantu oleh dana BOS sehingga semua kegiatan ekstrakulikuler  maksimal.   (herman)   

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 6 Bima kembali mengukir prestasi pada berbagai  lomba yang diadakan Badan Koordinasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI)...

Berita

Kota Bima, Bimakini.-  Video viral anak SMA yang protes Polantas dengan bahasa Bima, kini makin populer saja. Di fanpage Otosia.com, hingga Kamis pagi, 3...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Kecamatan Woha menggelar debat calon Ketua Organisasi Siswa Intra-Sekolah (OSIS) tahun 2016-2017 di aula sekolah setempat,...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Sikap penolakan sejumlah kepala sekolah  terhadap mutasi dan rotasi  yang dilakukan Pemkab Bima beberapa hari lalu, ditanggapi dingin oleh Pemkab karena hal...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Hasil otopsi jenazah Lilis Suryani saat ini telah diketahui oleh Kasat Reskrim Polres Bima Kabupaten, AKP. Ilyas Erikson, SH, SIK. Namun, hasil...