Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Komisi II Janjikan Sidak Pasar Tente

Bima, Bimakini.com.- Komisi II DPRD Kabupaten Bima siap menindaklanjuti pengaduan para pedagang pasar Tente. Di depan puluhan pedagang pasar Tente,  mereka menjanjikanakan turun mengunjungi pasar Tente, Jumat (13/5/2016) ini.

 

Hal itu disampaikan Sekretaris Komisi II DPRD Kabupaten Bima, Ilham Yusuf, SH,  didamping anggota lainnya, M Aminurlah, H Adlan dan H Muhamad.

Ilham memastikan menindaklanjuti apa jadi tuntutan pedagang pasar Tente dan akan  langsung melihat los pasar yang dipersoalkan para pedagang itu. “Kita akan turun langsung besok, sebenarnya apa terjadi di sana, apakah benar panitia sudah menjalan tugasnya secara benar atau tidak,” katanya.

Menurutnya, masalah pembagian los kios pasar Tente sudah pernah memanggil panitia setempat. Saat itu,  sudah meminta  panitia agar proses penempatan los kios pasar Tente dilakukan secara transparan dan sesuai yang berhak.

Namun, sampai saat ini  Komisi II belum mendapatkan laporan dari panitia Kabupaten Bima terhadap  hasil dari proses penempatan los kios pasar dimaksud. Kedatangan para pedagang pasar menyorot penepatan los pasar  itu, menjadi acuan bagi DPRD untuk kembali menindaklanjuti persoalannya. “Untuk itu perlu Dewan melihat langsung ke lapangan,” katanya.

Usai audensi, Ilhan yang diwawancarai mengaku segera menindaklanjuti  permasalahan penempatan los pasar tersebut. Namun, tidak bisa langsung memberikan putusan ada prosesnya dan salah satunya melihat ke lokasi dan mengundang berbagai pihak.

Apakah ada ketegasan Dewan merekomendasikan pergantian panitia? “Kita lihat saja nanti, untuk sementara belum bisa kita melangkah lebih jauh,” ujarnya. (BE32)

 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Warga di Kecamatan Tambora, Kabupaten Bima, sudah menikmati jembatan Oi Marai yang baru diresmikan oleh Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri, SE....

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Awali tahun 2020, Kamis (2/1)  Wakil Wali Kota Bima, Feri Sofiyan, SH Inspeksi Mendadak (Sidak) disejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Wakil Bupati (Wabup) Bima, Drs H Dahlan M Noer, MPd, inspeksi mendadak (sidak) di Dinas Kesehatan (Dikes) Kabupaten Bima, Senin (10/9). Saat...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Wakil Bupati (Wabup) Bima, H Dahlan, memimpin apel pagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Badan Kepegawaian Daerah dan Diklat (BKD) Kabupaten Bima,...

NTB

Mataram, Bimakini.- Gubernur NTB, Dr. TGH. M. Zainul Majdi melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke beberapa instansi peyelenggara layanan publik lingkup Pemerintah Provinsi NTB yang...