Connect with us

Ketik yang Anda cari

Berita

Kecewa, Kantor Desa Ncandi Disegel Warga

Warga Desa Ncandi yang menyegel kantor desa, Jumat.

Warga Desa Ncandi yang menyegel kantor desa, Jumat.

Bima, Bimakini.- Sejumlah Warga Desa Ncandi menyegel Kantor Desa setempat pada Jum’at (9/9/2016). Penyegelan itu dilakukan karena tidak menerima Muhtar yang sudah dicepat menjadi Kaur Pemerintahan.

Salah seorang tokoh masyarakat, Muhtar Amen (45) mengatakan, penyegelan sengaja dilakukan karena warga tidak menerima Muhtar masuk kerja. Apalagi sudah dipecat sebelumnya oleh Kepala Desa melalui surat keputusan. “Kami tidak menerima Muhtar masuk kerja lagi, intinya karena Muhtar sudah di pecat, “jelasnya di Kantor Desa Ncadi.

Sambungnya, penyegelan dilakukan pukul 06.30 Wita. Akibatnya, kepala desa dan seluruh aparaturnya tidak bisa masuk bekerja. “Intinya Muhtar jangan disuruh masuk kerja dulu sebelum masalah pemecatan ini ditindaklanjuti oleh pihak pemerintah atas,” tegasnya.

H.Abakar A.Rahim mengatakan, aksi penyegelan ini dilakukan sebagai bentuk penolakan terhadap Muhtar yang ngotot ingin masuk kerja, padahal sudah menerima SK Pemecatan dari Kades. ” Yang jelas saya bersama tokoh yang lain tidak terima kalau yang bersangkutan masuk kerja lagi. Intinya sebelum masalah ini ditindaklanjuti oleh pihak atas atau belum diselesaikan, jangan coba-coba untuk membuka atau memasuki ruangan Kantor Desa, ” ujarnya.

Kaur Pembangunan Desa Ncadi, A. Rafik dilokasi penyegelan kantor mengaku tidak ada informasi sebelumnya, jika warga menyegel kantor desa. “Bahkan saya sangat kaget melihat insiden ini. Saya tidak berani berkutik serta tidak bisa berkata apa-apa atas aksi penyegelan kantor yang dilakukan oleh sejumlah warga,” ujarnya.

Bahkan, A. Rafik mengaku diancam untuk tidak memaksa masuk apalagi membuka segel. (BK.36)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait