Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Peringatan Harganas XXII Provinsi NTB, Meriah

2-besramaKota Bima, Bimakini.- Puncak peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXII tingkat Provinsi NTB  di alun-alun Serasuba Kota Bima, Selasa (20/9/2016), berlangsung meriah. Ribuan orang menghadirinya.

Saat itu terlihat  Kepala BKKBN, dr Surya Candra Surapaty, MPH, PhD,  Wakil Gubernur NTB, H Muhammad Amin, SH, MSi dan Ketua TP PKK dan GOW NTB.

Katua Pantia Harganas, Hj Syamsiah, mengatakan peringatan Harganas di Kota Bima berlangsung sangat meriah. Di antaranya, lomba mewarnai, KB Lestari dan lain sebagainya. Rangkaian kegiatan ini  sudah dimulai dari April lalu.  “Tadi teman-teman Penyuluh KB juga  konvoi. Ini dalam rangka sosialisasi program BKKBN,” lapor istri Wagub NTB ini.

Peringatan Harganas, lanjutnya, bukan hanya sekadar kegiatan seremonial saja. Tetapi bertujuan untuk membangun daerah dalam bidang kependudukan, peningkatan kualitas keluarga, dan lainnya.

Wali Wali Kota Bima, H A Rahman H Abidin,  bangga  karena tahun ini Kota Bima menjadi  tuan rumah pelaksanaan Harganas. Apalagi, hadir Kepala BKKBN. “Ini merupakan berkah bagi kami, karena sepanjang tahun kedatangan tamu dari provinsi hingga pusat. Bahkan beberapa bulan lalu Presiden RI  meresmikan pasar Ama Hami,” ungkapnya.

Katanya, pelaksanaan kegiatan Harganas sukses dan itu bisa dilihat dari animo undangan yang hadir. Kesuksesan  itu  berkat dukungan pantia penyelenggara dan  DPRD Kota Bima. Bukan hanya kegiatan yang sukses, tetapi program BKKBN di Kota Bima mulus sesuai target.

“Kesuksesan program di Kota Bima bisa dilihat dari Satyalancana yang diberikan Presiden pada Wali Kota Bima HM Qurais H Abidin,” ungkapnya.

Kendati menerima penghargaan, lanjut Rahman,  Wali Kota menilai  itu merupakan kesuksesan seluruh pegawai dan warga. Sebab pemerintah membangun dan bekerja bersama warga.

Wakil Gubernur NTB, H Muhammad Amin, SH, MSi, mengatakan  Harganas jangan dijadikan kegiatan seremonial saja, tetapi momentum untuk menyusun program kerja ke depan. “Mulai hari ini kita harus berpikir bagaimana mengendalikan jumlah penduduk,” ajaknya.

Hal itu penting dilakukan, sebab pertumbuhan jumlah penduduk ini akan berpengaruh pada jumlah angka kemiskinan.

Kepala BKKBN, dr Surya Candra Surapaty, MPH, PhD, mengatakan penduduk merupakan objek dari pembangunan. Namun, untuk menyentuh pembangunan hingga pada individu belum bisa terlaksana. “Pembangunan itu belum bisa terlaksana, karena data kependudukan belum akurat,” ungkapnya.

Untuk mewujudkan hal tersebut, katanya, diperlukan peran Pemerintah Daerah dalam   pendataan karena  ada data yang  tidak akurat. Akurasi data  itu  dapat terpenuhi bila setiap waktu dimutakhirkan. Tidak bisa hanya mengandalakan dari data BPS.

“Kami menargetkan 2019, semua data penduduk sudah akurat,” sebutnya.

Saat itu,  Surya menyerahkan penghargaan Manggala Satya Kencana  bidang KB  dan kependudukan  kepada HM Amin, Ketua TP PKK Provinsi NTB Hj Erica, dan Ketua FKUB NTB, Drs H Syahdan Ilyas.

Tidak hanya itu, bersama HA Rahman dan HM Amin menyerahkan piala dan hadiah pada pemenang lomba Hargnas. Setelah itu dilanjutkan kunjungan ke stan pameran di lapangan Serasuba. (BK28)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

NTB

Dompu, Bimakini.- Komitmen Provinsi NTB dalam pembangunan daerah sudah sangat jelas. Yakni, meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara adil dan makmur. Maka untuk mewujudkannya, pengendalian penduduk wajib...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Memperingati Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke- 24 Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Tahun 2017, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Dua kegiatan mengawali  perayaan Hari Keluarga Nasional (Harganas) tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB)  di lapangan Serasuba Kota Bima. Dua kegiatan...