Connect with us

Ketik yang Anda cari

Olahraga & Kesehatan

Berulah, Dua Supporter Samudera Terluka

IPHUL: Reaksi massa di lapangan Fajar Tambe dipicu  dua supporter PS Samudera.

IPHUL: Reaksi massa di lapangan Fajar Tambe dipicu dua supporter PS Samudera.

Bima, Bimakini.- Kericuhan terjadi di lapangan Fajar Tambe, Jumat (21/20) sore lalu. Dua supporter PS Samudera Karumbu babak-belur dihajar  massa. Keduanya membawa senjata tajam (Sajam) berupa parang dan belati, lalu berulah di arena saat ditertibkan oleh anggota keamanan lokal saat pertandingan PS Samudera Karumbu melawan  PS Monggo Kecamatan Madapangga.

Saat diamankan oleh pihak keamanan di panggung panitia, keduanya  terluka dihajar massa.  Peristiwa pada menit akhir pertandingan babak itu saat skor 2-1 untuk PS Monggo.
Selain itu, Ompu, warga Desa Tambe Kecamatan Bolo juga mengalami luka robek di bagian kepala. Belum diketahui pasti disebabkan oleh apa.
Saat itu laga putaran ketiga antara PS Samudera Karumbu Vs PS Monggo dihelat. Dua supporter itu ditertibkan oleh seorang anggota keamanan lokal  agar berdiri dan menonton di luar garis pinggir lapangan. Posisi mereka di sebelah Timur lapangan Fajar Tambe.
Rupanya teguran atau upaya penertiban  itu tidak diterima, saat itu satu di antaranya spontan mengeluarkan sebilah parang. Satu orangnya lagi mengeluarkan sebilah belati. Mereka  ingin membacok anggota keamanan lokal, Caplang.

Kejadian itu memicu emosi massa  dan mengejar keduanya. Lalu dihajar dan  keduanya terluka.
Untung keduanya cepat diselamatkan oleh pihak keamanan dan dibantu masyarakat.

Saat kejadian, aparat keamanan berkali-kali mengeluarkan tembakan peringatan ke udara agar massa berhenti. Namun,  tidak digubris oleh massa. Kayu dan bambu tetap melayang.
Setelah berhasil diamankan di panggung panitia, kedua supporter itu dievakuasi menggunakan mobil patroli  ke  Mapolsek Bolo sekitar pukul 18.30 WITA. (BK29)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Politik

Kota Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima melalui Surat Keputusan KPU Kota Bima Nomor: 109/PL.02.2.BA/4/2024 menetapkan, jumlah syarat minimal dukungan bakal Pasangan...

Politik

Kota Bima, Bimakini.-  Pembentukan Calon Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB serta Wali...

Politik

Mataram, Bimakini.- DPD PDI Perjuangan angkat bicara terkait mundurnya H. Lalu Budi Suryata sebagai Sekretaris DPD PDI Perjuangan NTB dan sekaligus sebagai kader Partai...

Peristiwa

Dompu, Bimakini – Setelah bentrokan terjadi antara massa aksi dari Aliansi Tani Menggugat yang menuntut kenaikan harga jagung dengan aparat Kepolisian di Kecamatan Manggelewa...

Politik

Kota Bima, Bimakini.- Setekah mendapat surat tugas sebagai Calon Wakil Wali Kota Bima pada Pilakda 2024, Ketua DPD Golkar Kota Bima, Alfian Indrawirawan, menyebut...