Connect with us

Ketik yang Anda cari

Olahraga & Kesehatan

Ncandi FC Dibantai Persada Kampus 0-6

ncandi-fcBima, Bimakini.- PS.Persada Kampus asal Kota Bima terlalu tangguh bagi Ncandi FC, Jumat (14/10/2016). Mereka dibantai 0-6 tanpa satu gol hiburan.

Gol pertama Persada Kampus tercipta menit 34 oleh Hasan (18) lewat tendangan spekulasi. Bola menusuk di sudut gawang tanpa dapat dihalau oleh Kiper Ncandi, Ian (30). Kedudukan 1-0 bertahan hingga pluit istirahat.

fajar-cupHasan kembali mencetak gol menit 49. Kali ini Nomor punggung 18 itu mencetak lewat tendangan bebas.

Menit ke 58 giliran pemain Persada Muamar (16) menambah pundi gol. Umpan crossing yang diterima Muamar tidak disia-siakan dengan menyambar bola dan melesakkannya dengan keras. Kedudukan menjadi 3-0.

Memasuki menit yang ke 58 pemain Persada Kampus meningkatkan serangan. Hasilnya Farlin (13) yang mendapat umpan matang dari Muamar, langsung mengirim bola dengan keras dan mengoyak jala kiper Ncandi. Kedudukan 4-0.

Menit 69, pemain Ncandi FC Aren (9) sempat menekan kubu pertahanan Persada Kampus. Berawal dari umpan crossing rekannya Yusuf (10), Aren melakukan heading bola akan tetapi penjaga gawang Persada Kampus Ferry (1) mampu menyelamatkan gawangnya.

Justru Ncandi kembali kebobolan menit 74.  Syamsudin (6) mengubah kedudukan 5-0. Nomor punggung enam ini berhasil mengecoh pemain belakang Ncandi FC, sebelum menyontek bola dengan kaki kanan.

Menit ke-88 Persada Kampus memerlihatkan permainan dari kaki ke kaki. Muamar (16) menyundul bola kearah Ilham (15). Ilham yang sudah siap beradu kecepatan dengan pemain belakang Ncandi FC, mampu menguasai bola dari kawalan ketat pemain belakang Ncandi FC. Bola pun disontek ke arah sudut dan memaksa Ian memungut bola ke enam kalinya. Kedudukan 6-0 bertahan hingga peluit akhir dibunyikan wasit Nurdin Musa yang dibantu asisten Rudi Hartono dan A.Malik. (BK.36)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Olahraga & Kesehatan

Bima, Bimakini.- Perhelatan turnamen Sepakbola Fajar Cup dan Bupati Bima Cup di Lapangan Fajar Desa Tambe Kecamatan Bolo, berakhir, Rabu (17/10). Klub STKIP Taman...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Jika ada momentum turnamen di Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima, maka  Tukang Parkir, akan ketiban rejeki. Namun, penyelenggaraan turnamen Fajar Cup dan Bupati...

Olahraga & Kesehatan

Bima, Bimakini.- Wakil Bupati (Wabup) Bima Drs H. Dahlan H. M. Noer MPd membuka  kegiatan turnamen Fajar Cup dan Bupati Cup tahun 2017, Senin...

Olahraga & Kesehatan

Bima, Bimakini.- Klub Sepakbola Bukit Berlian Sambava (BBS) Dena Kecamatan Madapangga berhasil meraih tiket semi final piala Fajar Cup 2016 di Desa Tambe Kecamatan...

Olahraga & Kesehatan

Bima, Bimakini.- Bukit Berlian Sambava (BBS) Desa Dena Kecamatan Madapangga  mengandaskan klub sepak bola asal Kota Bima Gempar FC dengan skor telak 4-0, Selasa...