Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Juarai STQ NTB, Kafilah Kota Bima Disambut

Wakil Wali Kota Bima, H A Rahman H Abidin saat menyambut Kafilah STQ Kota Bima.

Wakil Wali Kota Bima, H A Rahman H Abidin saat menyambut Kafilah STQ Kota Bima.

Kota Bima, Bimakini.- Kafilah Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) Kota Bima  yang meraih Juara Umum Tingkat Provinsi NTB Tahun 2016 diterima oleh Wakil Wali Kota Bima H. A. Rahman H. Abidin, SE. Acara penerimaan berlangsung saat apel gabungan Pemerintah Kota Bima Senin (21/11/2016).

Kafilah STQ Kota Bima memeroleh 32 poin, diantaranya 4 emas dan 4 perak. Disusul Kota Mataram pada urutan kedua dengan nilai 28 dan Kabupaten Lombok Barat dengan nilai 18. STQ sendiri berlangsung di Kabupaten Lombok Utara.

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Drs. M. Farid, M.Si, sebagai pimpinan khalifah Kota Bima menyerahkan plakat penghargaan kepada Pemerintah Kota Bima yang diterima Wakil Wali Kota Bima.

Wakil Wali Kota Bima, H A Rahman H Abidin menyampaikan ucapan selamat dan terima kasih kepada kafilah Kota Bima yang telah berhasil mempersembahkan prestasi yang membanggakan daerah. Apresiasi juga ditujukan kepada LPTQ Kota Bima yang terus memberikan pembinaan kepada qori dan qoriah Kota Bima, sehingga siap bertanding pada ajang Provinsi maupun Nasional.

Dia pun berharap agar para qori dan qoriah dapat terus mempersiapkan diri untuk menghadapi ajang berikutnya. (BK.25)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE membuka Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Tingkat Kecamatan Madapangga Tahun 2020, Jumat (20/3/2020), di Lapangan Sepak...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Desa Ndano, Kecamatan Madapangga, Kabupaten Bima kembali terpilih menjadi tuan rumah Seleksi Tilawatil Quran (STQ) tingkat Kecamatan setempat. Terlihat Anggota Babinsa Kodim...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Nasional  XXIV dihelat di Tarakan Kalimantan Utara. Penutupan dilakukan oleh  PLT  Dirjen Pendidikan Islam Kemnag RI, Kamaruddin...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kecamatan Bolo tahun 2017 dimulai.  Rabu (22/03/2017) pawai ta’aruf dilakukan da diikuti peserta 14 desa. Panitia membagi...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Sebanyak  210 peserta mengikuti bimbingan teknis (bimtek) penyelenggaraan jenazah dan dewan hakim tingkat Kota dan Kecamatan se-Kota Bima. Bimtek tersebut merupakan...