Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Cuaca Ekstrim, Belasan Kapal Berlindung di Lawata

Kapal nelayan yang berlindung di Pantai Lawata dari cuaca ekstrim.

Kota Bima, Bimakini.- Akibat cuaca buruk sepekan terakhir, puluhan nelayan di perairan Utara Bima memilih memarkir kapalnya di kawasan pantai Lawata. Ganasnya gelombang membahayakan buat mereka.

Nelayan  asal Rompo Kecamatan Langgudu , Syafrudin, mengaku sudah empat hari terpaksa berlindung bersama beberapa kapal nelayan lainnya di kawasan Lawata, karena cuaca begitu ekstrim. “Kalau di sini ada 15 kapal yang berlindung,“ terangnya.

Selain nelayan asal Rompu, juga dari Kolo dan Bonto.  Ketinggian gelombang saat ini mencapai tiga meter. “Ini sangat berbahaya  saat  melaut mencari ikan,” katanya pada Bimakini.com.

Tidak hanya lokasinya di Lawata, kata dia, sejumlah kapal dan perahu berlindung pada sepanjang teluk. Diperkirakannya, nelayan akan berlindung hingga sepekan, menunggu cuaca membaik.

“Biasa sampai dua pekan juga. Kalau memasuki musim seperti ini gelombang cukup tinggi ditambah angin, kalau nelayan di Bima mengenalnya Tambaru Cina” kata Syafrudin.

Untuk sementara, sambil menunggu mereka membenahi kapal dan jaring. Satu kapal, memiliki lima sampai delapan Anak Buah Kapal (ABK).

Saat ini, kata dia, musim ikan cakalang. Lamanya tidak beroperasi, mereka bisa merugi belasan juta rupiah per hari. Satu kapal ukuran sedang bisa memuat hingga tiga ton.

Belum lagi beban makan ABK. Beberapa hari lalu, mereka mengaku didatangi Dinas Keluatan Kabupaten Bima dan memberi bantuan terpal serta air mineral. “Mudah-mudahan cepat berlalu cuaca ekstrim biar bisa menjala ikan lagi,” harapnya. (BK32)

 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Ekonomi

Dompu, Bimakini.- Masyarakat Pulau Bajo Desa Kwangko Kecamatan Manggelewa,Kabupaten Dompu yang  keseharianya  sebagai nelayan memiliki cara tersendiri untuk mengungkapkan rasa bahagianya usai melaut. Seperti...

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Pemerintah Kabupaten Bima, melalui Dinas Kelautan dan Perikanan, terus menyalurkan bantuan khususnya bagi nelayan. Dipastikan, di tahun 2020 ini, bantuan yang akan...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Sekitar 20 perahu nelayan asal Langgudu, Kebupaten Bima, terpaksa harus parkir di Pantai Lawata, Kota Bima, Ahad (1/3). Mereka sudah beberapa...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Angin kencang dan gelombang tinggi yang menerjang wilayah Bima dan sekitarnya hingga akhir Januari 2019 ini, kian ganas. Bahkan  mencapai ketinggian...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Cuaca buruk yang melanda Bima dan sekitarnya satu bulan belakangan ini, memaksa para nelayan “menggantung” alat nelayan. Bahkan untuk menutupi kebutuhan...