Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Ini Pelanggaran Terbanyak saat Operasi Simpatik Gatarin 2017

Dok serubareng.net

Kota Bima, Bimakini.- Operasi Simpatik Gatarin 2017 yang dilakukan anggota Sat Lantas Polres Bima Kota mulai 1-21 Maret kini sudah berakhir. Operasi dimulai dari pembagian stiker dan bunga itu   memiliki sejumlah catatan. Pelanggaran paling banyak yang dilakukan pengendara roda dua adalah membonceng bertiga.

Seperti diakui Kasat Lantas Polres Bima Kota, AKP I Made Hendra A, SH, SIK. “Paling banyak pengendara motor yang melanggar  dimulai dari bonceng tiga dan tidak pakai helm,”  jelasnya  Selasa (21/3/17) di Sat Lantas.

Tetapi, hal tersebut bisa dipahami pihak Sat Lantas yang sedang  Operasi Simpatik, karena setiap pengendara memiliki kepentingan untuk sampai pada tujuannya.

Namun, kata dia, paling banyak melanggar yakni pengojek tidak memeliki helm untuk penumpangnya. “Kami hanya menegurnya dan memberikan toleransi saja,  menjelaskan tentang keselamatan saat mengendarai motor,” ungkapnya.

Bukan hanya pengojek, tetapi masyarakat yang bonceng bertiga pun banyak yang diberikan surat bukti pelanggaran (Tilang) karena tidak memiliki helm dan dokumen. Pihak Kepolisian mengharapkan agar pengendara melengkapi surat dan memakai helm, karena banyaknya terjadi kecelakaan dan lainnya.

Tetapi, bebernya, banyak juga pelajar tidak memiliki surat kendaraan dan tidak memakai helm.  “Kalau pagi masyarakat teratur saat mengendarai, tapi nggak tahu siang tidak memiliki helm, entah dari mana datangnya,” katanya.

Dari awal sampai akhir digelar Operasi Simpatik, ribuan pengendara ditegur. Masih banyak masyarakat belum sadar tentang keselamatan jiwa.  (CBK03)

 

 

 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Wakil Walikota Bima H. A. Rahman H. Abidin, SE, menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Tahun 2017 yang dilaksanakan Kepolisian Resort...

Dari Redaksi

OPERASI Simpatik Gatarin 2017 yang digelar serentak pada seluruh wilayah Indonesia telah berakhir. Berbagai kegiatan dilakukan oleh jajaran Polri, ada yang berupa edukasi, ada...