Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Sudirman: 25.000 lebih KTP sudah Terkumpul

 

H Sudirman Ismail

Kota Bima, Bimakini.- Bakal calon (Balon) perseorangan dalam Pilkada Kota Bima 2018, Drs H Sudirman Ismail, MSi, mengelaim sudah maksimal dalam pengumpulan dukungan masyarakat. Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang terkumpul sudah melebihi ketentuan yang disyaratkan 11.000 lebih.

“Di atas 25 ribu KTP terkumpul, kan masyarakat Kota Bima cinta sama saya dan ingin pemimpin baru,” katanya kepada wartawan usai rapat di Dinas Dikbudpora Kota Bima, Rabu (05/07).

Sudirman menyatakan keseriusannya maju dalam arena Pilkada.  Berdasarkan jumlah KTP yang terkumpul, teryata masyarakat dengan sukarela mau memberikan KTP-nya.

“Kalau ada yang menyatakan saya tidak serius, itu keliru. Haji Sudirman akan maju dan  kalau dikehendaki Allah akan jadi pemimpin yang amanah bagj masyarakat Kota Bima,” tegasnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Dia memastikan akan menjadi orang yang pertama akan mendaftar nanti ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai Balon Wali Kota Bima dengan slogan Bima Baru.

Lalu siapa bakal calon Wakil Wali Kota Bima? Dikatakannya, saat ini belum saatnya disampaikan, hal yang terpenting syarat sudah terpenuhi masyarakat ikut mendukung, maka langkah selanjutnya akan lebih mudah.

Dia membantah kalau ada informasi yang menyebut sedang memanfaatkan jabatannya sebagai Ketua PGRI, karena tidak ada kaitannya untuk Pilkada. (BK32)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait