Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Jadi Irup HUT ke-56 Pramuka, Bupati Sampaikan Ini

Bupati dan Wakil Bupati Bima bersama anak-anak pramuka saat upacara di Langgudu.

Bima, Bimakini.- Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri menjadi inspektur upacara (Irup) pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-56 Pramuka tingkat Kabupaten Bima, Senin (14/8/2017) di lapangan Desa Rupe, Kecamatan Langgudu. Tema Hut kali ini “Bekerja untuk Kaum Muda, Mewariskan yang Terbaik bagi Bangsa, Pramuka untuk Masa depan Indonesia”.

Pada kesempatan itu, Bupati membacakan sambutan Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Dr Adhyaksa Dault, SH, Msi. Dalam sambutannya menyampaikan gerakan kepanduan sebagai cikal bakal gerakan pramuka telah ada di bumi pertiwi sejak masa penjajahan Belanda tahun 1912. Itu menandakan, eksistensinya  sudah 105 tahun.

Namun, kata dia, yang harus dipahami adalah filosofi dan nilai – nilai kepramukaan yang digali dari bangsa dan kebudayaan Indonesia. Seiring dengan berkembangnya gerakan kepanduan dunia yang dirintis oleh Sirbaden Powell dari Inggris.

Bahkan, kata dia, saat itu Presiden Soekarno melihat potensi dan militansi kepanduan yang perlu dipupuk menjadi perekat persatuan dan kesatuan bangsa. Dengan semangat persatuan dan kesatuan, Bung Karno, menyatukan organisasi-organisasi kepanduan itu menjadi gerakan pramuka dengan diterbitkannya Keputusan Presiden Nomor: 238 tahun 1961.

Apalagi, kata dia, anggota pramuka tersebar di seluruh pelosok tanah air. Jaringannya yang kuat, terstruktur dan sistematis. (BE29)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Berita

Bimakini, Kota Bima,- SMAN 3 Kota Bima melaksanakan kegiatan Perkemahan Sabtu Minggu (PERSAMI) di lingkungan sekolah setempat, Sabtu (18/3/2023). Kegiatan yang merupakan agenda rutin...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Memeringati HUT ke 59 Pramuka serta HUT ke- 75 RI, gerakan Saka Wira Kartika Pangkalan Kodim 1608/Bima, menggelar penanaman 2.500 pohon mahoni....

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Jajaran Pendidikan di Kecamatan Wawo, bersama guru dan kepala sekolah (Kasek), bekerjasama untuk menggairahkan kembali Gerakan Pramuka melalui Gugus Depan (Gudep) yang...

NTB

Mataram, Bimakini.- Kwarda NTB siap menjadi garda terdepan dalam upaya mewujudkan NTB Hijau melalui gerakan zero waste. Hal itu disampaikan Kak Kwarda NTB, Drs....

NTB

Mataram, Bimakini.- Pimpinan Satuan Karya Pramuka Bahari NTB dikukuhkan oleh Kwarda NTB yang juga menjabat Sekretaris Daerah (Sekda) NTB, Ir. H. Rosiady Sayuti, Ph.d,...