Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pendidikan

20 Sekolah Ambil Bagian di Festival Seni dan Budaya Pelajar

Bima, Bimakini.- Sebanyak 20 sekolah akan ambil bagian pada Festival Seni dan Budaya Pelajar 2017. Kegiatan yang dilaksanakan Lingkar Seni dan Budaya (PSB) Mbojo ini akan berlangsung 20-23 Oktober 2017 di Paruga Nae Kecamatan Bolo.

Persiapan terus dilakukan oleh pemuda yg tergabung dalam Lingkar seni dan budaya mbojo.

Ketua Panitia FSBP 2017, Imam Mozart mengatakan, persiapan kegiatan sudah mencapai 70 persen. Mulai dari persiapan panggung, undangan, juri dan pendaftaran ulang peserta.

“Tercatat sampai hari ini, sudah 20 sekolah yg mendaftar dari  lima kecamatan di Kabupaten Bima,” ungkapnya, Senin (16/10/2017).

Dijelaskannya, masing-masing sekolah mendaftar 5 hingga 6 mata lomba. Namun ada juga yang hanya mendaftarkan satu mata lomba.

Menurut alumni Sendratasik Universitas Negeri Makassar (UNM) ini, kendala yang dihadapi oleh sekolah, kurangnya guru pembina kesenian. Akibatnya, sekolah kesulitan untuk mencari bakat dari siswa.

Direncanakan, kata Imam, Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri akan hadir saat pembukaan acara. “Konfirmasi kehadiran Bupati Bima melalui Kabag Humas dan Protokol Kabupaten Bima yang akan hadir Jumat malam,” terangnya. (BK25)

 

 

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pendidikan

Bima, Bimakini.-  Siswa Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 4 Bolo meraih dua juara sekaligus pada Festival Seni dan Budaya Pelajar (FSBP) tahun 2017 yang...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Memeringati Hari Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober, Lingkar Seni dan Budaya (LSB) Mbojo menggelar Festival Seni dan Budaya Pelajar (FSBP) Tahun...

Pendidikan

Bima, Bimakini.- Memeringati Hari Sumpah Pemuda, Lingkar Seni dan Budaya (LSB) Mbojo akan menggelar Festival Seni dan Budaya Pelajar (FSBP) 2017. Festival akan dihelat...