Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Senpi Polisi Nyaris Dirampas saat Bentrok

Konflik kelompok warga Desa Risa-Dadibou yang belum juga berakhir.

Bima, Bimakini.- Aparat Kepolisian kelabakan menghalau kelompok warga Desa Risa dan Desa Dadibou Kecamatan Woha saat bentrok, Ahad (26/11) malam. Bahkan, Senjata Api (Senpi) milik anggota Polsek Woha nyaris dirampas kelompok warga yang bertikai.

Insiden tersebut terjadi ketika anggota Kepolisian menunjukan kepada kelompok warga Desa Dadibou, mereka kehabisan peluru.

Kapolsek Woha, AKP Fandi AR, membenarkan insiden tersebut. “Kelompok warga Dadibou mendesak kita menghalau kelompok warga Risa. Saat itu kita kehabisan peluru dan menunjukan senjata. Kerumunan warga hendak merampas senjata,” terangnya.

Reaksi kelompok warga tersebut, sambungnya, berhasil dicegat dan kelompok warga bubar. “Kita kewalahan menghalau, karena kelompok warga Risa semakin mendekat,” kisahnya.

Aparat Polsek Woha dibantu anggota Koramil Woha kalah banyak dibanding kelompok warga kedua desa. “Kami memilih mundur. Kami hanya tangan kosong menghalau warga. Nyawa aparat terancam, karena semua warga Dusun Minte dan Dadibou lari berhamburan diserang kelompok warga Risa yang nyaris memasuki Dusun Minte,” ucapnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Dia mengatakan, sempat ada pelemparan botol berisi bensin disertai api pada salahsatu rumah panggung milik warga Dusun Minte Desa Dadibou, tetapi botol tidak pecah.

“Bantuan dari Polres Bima tiba tepat waktu, sehingga mampu meredam saling serang kedua kelompok warga,” jelasnya. (MAN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Jajaran Koramil Woha bertindak tegas menyikapi mulai maraknya konflik antarkelompok warga akhir-akhir ini. Hal itu menghindari terjadi bentrok hingga ada korban luka....

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Usai dibubarkan bentrok dengan pemuda Desa Penapali, kelompok asal Desa Dadibou terlibat provokasi kontak Senjata Api (Senpi) rakitan dengan warga Desa Risa...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Kelompok warga Desa Risa dan Dadibou, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima kembali terlibat bentrok, Senin (22/1). Mereka  menggunakan Senjata Api (Senpi) rakitan dan...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Dua pucuk senjata api (senpi) rakitan diserahkan warga Dadibou, Kecamatan Woha, Senin (8/1). Penyerahan dua pucuk senjata itu sebagai tindaklanjut imbauan aparat...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Bentrok warga Desa Risa dan Dadibou, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima, belum juga selesai. Upaya provokasi oleh oknum warga masih terus terjadi. Kenyataan...