Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Penyandang Disabilitas Dompu Unjuk Kebolehan

Penyandang Disabilitas di Dompu saat menggelar upacara bendera.

Dompu, Bimakini.- Memperingati Hari Penyandang Cacat Indonesia, para penyandang Disabilitas, Rabu (06/12/2017), menggelar apel dan mengunjuk berbagai kebolehan mereka di Dinas Sosial Kabupaten Dompu.

Istimewanya lagi, mulai pasukan upacara hingga komandan upacara melibatkan para penyandang cacat.

Usai upacara, para Disabilitas menampilkan kebolehan mereka, seperti baca puisi, Tari Sampari, membuat karangan bunga dari bahan plastik dan  melukis.

Kreatifitas para penyandang Disabilitas itu diapresiasi pejabat lingkup instansi terkait maupun dari undangan yang menghadiri kegiatan saat itu.

Di Kabupaten Dompu, jumlah penyandang Disabilitas sebanyak 1528 orang, dengan rincian penderita cacat fisik dan mental sebanyak 172 jiwa, cacat mental Retardasi sebanyak 143 jiwa, mantan penderita gangguan jiwa ada 45 orang.

Penderita Tuna Daksa dan cacat tubuh sebanyak 420 jiwa, tuna netra dan cacat tubuh sebanyak 62 jiwa, tuna netra dan wicara sebanyak 17 jiwa, tuna netra buta sebanyak 313 jiwa, tuna rungu sebanyak 100 jiwa, tuna rungu dan wicara sebanyak 73 jiwa, tuna rungu wicara dan cacat tubuh sebanyak 37 jiwa, tuna rungu wicara netra serta cacat tubuh sebanyak 24 jiwa, dan tuna wicara sebanyak 123 jiwa. (JUN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Peristiwa

Mataram – Lembaga Kajian Sosial dan Politik Mi6 menyakini kaum disabilitas dan Indigo memiliki kekuatan extra ordinary yang tidak biasa. Dibalik keterbatasan fisik ,...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang merupakan program Kementerian Sosial sebagai pengganti program Beras Sejahtera (Rastra) asal...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Bentuk perhatian pada penyandang difabel, Pemerintah Kota Bima bersama lembaga kemanusiaan Endri’s Foundation (EF) menyerahkan bantuan kursi roda. Kegiatan kemanusian yang...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bima, Drs H Mukhtar, MH dan Ketua Dekranasda Kota Bima, Hj Ellya HM Lutfi menyerahkan bantuan bagi...

Berita

Mataram, Bimakini.- Provinsi NTB kini memiliki kendaraan yang diperuntukkan khusus bagi penyandang disabilitas. Hal tersebut ditandai dengan pelepasan first riding atau ujicoba satu unit...