Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Relawan Pringgabaya Dukung Zul-Rohmi dan Fiddin

Lombok Timur, Bimakini.- Kelompok pemuda yang tergabung dalam Relawan Sahabat NTB di Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur, Jumat (9/3) mendeklarasikan diri mendukung pasangan calon (Paslon) Gubernur/Wakil Gubernur NTB Zulkieflimnsyah dan Sitti Rohmi Djalilah ( Zul-Rohmi) dan Paslon Bupati/Wakil Bupati Lombok Timur Syamsul Lutfi dan Najamuddin Moestofa ( Fiddin).

Relawan Sahabat NTB untuk Zul-Rohmi dan Fiddin deklarasi di Desa Apitaik, Kecamatan Pringgabaya, Lombok Timur. Deklarasi dilakukan oleh perwakilan tiap-tiap dusun dan desa di Kecamatan Pringgabaya. Kemudian ada juga 100 lebih relawan muda yang berinisiatif mendukung Zul-Rohmi dan Fiddin untuk mewujudkan NTB Gemilang dan Lotim Baru.

“Kami Relawan Sahabat NTB untuk Zul-Rohmi dan Fiddin Kecamatan Pringgabaya Lombok Timur menyatakan dukungan kepada Zul-Rohmi untuk NTB dan Fiddin untuk Lombok Timur. Kami mengakomodir seluruh dusun dan desa sekecamatan Pringgabaya Lotim, kami akan mengepung wilayah Pringgabaya dengan semangat perubahan dan kemajuan untuk NTB dan Lotim,” kata Ketua Relawan Sahabat NTB untuk Zul-Rohmi dan Fiddin Kecamatan Pringgabaya Lotim Juanidi Putrabaya.

Junaidi Putrabaya yang juga mantan aktivis pemuda mahasiswa Lotim ini mengatakan, mereka  punya alasan kuat untuk menetapkan hati mendukung Zul Rohmi untuk NTB dan Fiddin untuk Lotim. Mereka merasa punya kesamaan semangat dan harapan baru pada kedua paslon ini baik untuk NTB dan Lotim.

Kedua paslon menurut dia, mampu merepresentasikan semangat dan harapan kaum muda. Junaidi menyebut Zul-Rohmi adalah paslon yang tepat untuk melanjutkan ikhtiar Gubernur NTB Tuan Guru Bajang Muhammad Zainul Majdi di NTB yang telah sukses membangun daerah ini selama 10 tahun memimpin.

Kemudian Fiddin menurut Junaidi memiliki visi dan misi yang bagus dan bermasa depan. Di mana Fiddin memiliki komitmen kuat untuk mendorong Kabupaten Lotim yang baru dan maju.

“Kami dari Relawan Zul-Rohmi dan Fiddin sudah mengorganisir dan mengkonsolidasikan kekuatan muda Lotim untuk memenangkan paslon Zul-Rohmi untuk NTB Gemilang dan Fiddin untuk Lotim Baru. Kami akan mengordinir kerja politik di basis kecamatan dan tingkat desa sampai ke dusun. Bahkan sudah ada sebagian di basis TPS masing-masing. Kami akan mendorong politik bersih dan santun, politik bermasa depan gemilang dan baru,” ujar Junaidi.

Terakhir Junaidi menambahkan, semangat kelompok muda di Lotim baik laki-laki dan perempuan harus berasosiasi dan bergabung dengan calon pimpinan muda. Karena, pada mereka lah harapan dan semangat pembangunan itu tetap ada. (PUR)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Politik

Mataram, Bimakini.- Lembaga Kajian Sosial dan Politik Mi6 haqqulyakin, H Zulkieflimansyah dan Hj Sitti Rohmi Djalilah, akan kembali berpasangan dan melenggang mulus dalam perhelatan...

NTB

Mataram, Bimakini.- Gubernur NTB, Dr. H Zulkieflimansyah dan Wakil Gubernur NTB, Dr.Hj Sitti Rohmi Djalilah, telah genap dua tahun memimpin Provinsi NTB. Berbagai torehan...

NTB

Mataram, Bimakini.- Sejak dilantik pada 19 September 2018 lalu, Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah dan Wakil Gubernur NTB, Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalilah (Zul-Rohmi),...

Ekonomi

Mataram, Bimakini.-  Kepimpinan Gubernur NTB, Zulkieflimansyah dan Wakil Gubernur NTB, Sitti Rohmi Djalilah telah hampir dua tahun. Berbagai ujian bencana alam gempa bumi dan...

NTB

Mataram, Bimakini.- Satu tahun Bang Zul – Umi Rohmi menjabat Gubernur dan Wakil Gubernur NTB, diapresiasi banyak pihak. Semua merasa terkesan. Karena jika diamati...