Connect with us

Ketik yang Anda cari

NTB

JOIN Gelar Buka Bersama Anak Yatim dan Diskusi Jurnalistik

Mataram, Bimakini.- Jurnalis Online Indonesia (JOIN) Perwakilan Nusa Tenggara Barat (NTB) akan menggelar buka puasa bersama anak yatim, dan diskusi jurnalistik di bulan Ramadhan ini.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kepekaan sosial jurnalis, meningkatkan kapasitas jurnalistik, sekaligus mempererat tali silahturahmi para jurnalis di Nusa Tenggara Barat (NTB).

“JOIN akan menggelar dua kegiatan itu di pulau Lombok dan Sumbawa, dalam waktu dekat dalam bulan Ramadhan ini,” kata Ketua Umum JOIN NTB, Indra Irawan, didampingi Sekjen JOIN NTB, Amrin, Sabtu (19/5), di Mataram.

Dijelaskan, melalui kegiatan berbuka puasa bersama anak yatim, JOIN ingin menunjukan empati dan berbagi kebahagiaan di bulan penuh berkah ini bersama anak yatim dari sejumlah panti asuhan di Lombok dan Sumbawa.

Sementara, untuk kegiatan diskusi jurnalistik, selain para jurnalis anggota JOIN NTB, juga akan dilibatkan jurnalis yang tergabung dalam wadah organisasi lainnya seperti PWI, AJI, dan IJTI.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Tema yang akan diangkat dalam diskusi nanti adalah “Peran Pers dalam Mendukung Kesusksesan Penyelenggaraan Pilkada Serentak 2018 Yang Aman dan Damai”. Diskusi ini direncanakan akan menghadirkan narasumber dari
KPU, Bawaslu, dan Panwaslu.

“Dua kegiatan itu akan kami selenggarakan di pulau Lombok dan Sumbawa. Kami berharap apa yang kami lakukan ini bisa bermanfaat, dan tak lupa kami ucapkan apresiasi dan terimakasih kepada semua pihak yang mendukung kegiatan ini,” kata Indra. PUR

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Peristiwa

Mataram, Bimakini.- Memaknai momentum Bulan Suci Ramadan 1439 H dengan aktivitas yang bernilai ibadah, puluhan pekerja media yang tergabung dalam organisasi Ikatan Jurnalis Televisi...

NTB

Mataram, Bimakini.- Sejumlah jurnalis anggota Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) dan Jurnalis Online Indonesia (JOIN) perwakilan Nusa Tenggara Barat (NTB), menggelar kegiatan diskusi ringan...