Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Pemanah Misterius Lukai Pemuda Asal Renda

Korban setelah menjalani operasi.

Bima, Bimakini.- Pemuda asal Desa Renda Kecamatan Bolo yang belum diketahui identitasnya itu tiba-tiba kena panah saat memancing di So Karumbu desa setempat, Rabu (02/5) malam.

Hingga berita ini dikorankan, Kamis malam, pihak Kepolisian belum memberikan identitas korban yang masih dirawat di RSUD Bima. Sementara, pemanah masih misterius. Motif kejadian, masih diusut pihak Kepolisian setempat.

Kapolsek Belo, IPDA Kadek Sumatha, membenarkan kejadian pemanah misterius dengan korban pemuda asal Desa Renda itu.

“Korban mengalami luka pada bagian dada dan sudah dirawat di RSUD Bima,” ucapnya dihubungi via WhastApp, Kamis.

Dia menjelaskan, kejadian itu sempat mengejutkan keluarga maupun warga setempat, karena korban balik ke rumah dalam kondisi terluka.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Saat itu, kisah Kapolsek, korban tengah mancing di sungai sekitar areal persawahan So Karumbu Desa Renda. Tiba-tiba korban terkena panah mengenai dada kanan bagian bawah.

“Korban tidak mengetahui siapa yang memanah, dan korban pulang ke rumah dan dibawa ke Rumas Sakit. Kejadian itu baru dilaporkan pada kita,” kisahnya.

Pihaknya telah mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk melakukan penyelidikan terhadap kejadian dimaksud.

“Untuk sementara kami sudah mengambil keterangan saksi korban, keluarga korban dan akan dilakukan pengembangan,” terangnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Dia berharap, masyarakat tidak menggunakan benda tajam, seperti benda yang mengenai korban dan benda tajam lain karena akan berakibat fatal bagi orang lain.

“Saya harap keluarga korban tidak terpancing dan tidak mengambil tindakan sendiri. Serahkan penanganan kasus ini pada aparat kepolisian untuk mengungkap,” harapnya. (MAN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.-  Seorang pelajar di asal Dusun Doro Sari, Desa Tanah Putih, Kecamatan Sape, Kabupaten Bima, Muchairil Pradtiyha (17) dipenah, Ahad (13/2/2022) malam...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Kelompok warga Desa Dadibou kembali terlibat bentrok. Kali ini, dengan pemuda Desa Penapali Kecamatan Woha sekitar pukul 21.00 WITA, Kamis (01/1). Satu...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Jangan bermain-main menggunakan senjata tajam, nanti bisa membawa petaka bagi siapapun yang tidak hati-hati memegangnya. Seperti yang menimpa Dedi, remaja Desa Talabiu...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Kasus dugaan kekerasan dialami pemuda asal Desa Woro, Kecamatan Wera, Kabupaten Bima. Korban Albuni (21) tahun diduga dipanah remaja asal Desa Kalajena,...