Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Kejar-kejaran dengan Penjual, Polisi Sita Ratusan Petasan

Bima, Bimakini.- Mengantisipasi adanya pesta petasan di malam takbiran, polisi terpaksa melakukan penindakan tegas terhadap penjual di sepanjang jalan protokol komplek pasar Tente Kecamatan Woha, Kamis (14/6). Satreskrim Polres Bima Kabupaten berhasil menyita ratusan mercun berbagai ukuran setelah baku kejar dengan pedagang.

Kasat Reskrim Polres Bima Kabupaten AKP Dhafid Shiddiq, SH, SIK mengatakan pihaknya terpaksa melakukan penindakan tegas terhadap masyarakat yang menjual petasan di sepanjangan jalan protokol  kompleks pasar Tente. Sebab pagi hari sudah di razia dan diingatkan agar tidak menjual petasan.

“Kami kejar kejaran dengan  penjual petasan, sebab pagi saat melakukan razia, mereka sudah diimbau agar tidak menjual karena baramg itu berbahaya,” jelasnya, Kamis.

Kata dia, mereka bermain kucing-kucingan. Padahal mereka tidak mempunyai izin sebab bisa berbahaya.

“Petasan bisa masuk ke Undang-undang darurat yang mempunyai ancaman pidana berat, karena petasan masuk bahan peledak,” jelasnya.

Kata dia, sejumlah mercun dan petasan berhasil disita dari penjual setelah baku kejar-kejaran. Dalam kondisi jalan yang macet, mereka memanfaatkannya dengan menjual petasan secara terang-terangan.

“Kami sita 58 bungkus merek Galaxy, 11 bungkus merek cobra, 7 bungkus merek bubga teratai, 8 bungkus merek criko blitz, 13 bungkus merek happy Flower, 4 buah merek  EASTERN, 1 kotak merek colourful thunder, 490 bungkus merek cap jago dan 25 bungkus merek raja kera karena tidak berizin,” sebutnya.

Kata dia, razia petasan ini menindaklanjuti perintah Kapolres Bima terkait masih maraknya peredaran petasan atau mercon di wilkum Bima. Dikuatirkan akan mengganggu kekhusu’an masyarakat dalam beribadah.

Pantauan Bimakini.com, sepanjang jalan protokol di kompleks pasar Tente kendaraan terlibat kemacetan. Sejumlah penjual menawarkan petasan, namun berhamburan setelah melihat aparat berpakaian preman.

Namun, ada beberapa penjual yang tidak ada perlawanan saat polisi menyita sejumlah petasan miliknya. (MAN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Menindaklanjuti keluhan masyarakat terkait bunyi petasan yang dilakukan oleh anak dan remaja usai shalat subuh. Kapolsek Bolo, AKP. Hanafi Jr dan anggota...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Untuk memberikan rasa aman dan nyaman, serta untuk mengantisipasi terjadinya keributan, Polsek Bolo menggelar razia gabungan petasan di Pasar Sila, Kecamatan Bolo,...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Musyawarah Kecamatan (Muspika) Langgudu Kabupaten Bima, patroli keliling untuk tertibkan petasan berdaya ledak tinggi. Selain itu menyasar motor berkenalpot racing. Kapolsek Langgudu,...

Hukum & Kriminal

Dompu, Bimakini. – Sat Intelkam Polres Dompu kembali menertibkan ratusan petasan berdaya ledak tinggi dan rendah di pasar bawah Lingkungan Kota Baru, Kecamatan Dompu,...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Polres Kabupaten Bima melalui Personel Polsek Bolo yang dipimpin Kapolsek AKP Hanafi menggelar operasi penertiban mercon dan petasan di pasar Sila, Senin...