Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Bupati Bima Lantik Camat Woha Sebagai Ketua Karang Taruna

Bima, Bimakini.- Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri, SE, melantik Irfan Dj, SH, Camat Woha, sebagai Ketua Karang Taruna Kabupaten Bima periode 2018-2020, Senin (26/11). Pengukuhan kepengurusan tersebut berdasarkan SK Bupati Bima Nomor: 188.46 / 532 / 06.3 / 2018 tanggal 15 November 2018.

Pelantikan di di ruang rapat Bupati Bima dihadiri Wakil Bupati Bima, Drs H Dahlan, MPd, Kapolres Bima Kabupaten, AKBP Bagus S, Wibowo,SH, S.IK, Ketua Karang Taruna Provinsi NTB Makruf, SAg, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Bima beserta jajaranya, anggota karang taruna.

Bupati Bima,  berharap Kepengurisan Karang Taruna dikendarai Irfan Dj, SH dapat melaksanakan tugas pokok dan fungsinya dan menjalankan amanah dengan baik.

“Keberadaan karang taruna ini merupakan wadah pembinaan dan pengembangan generasi muda di tingkat Desa dan Kecamatan,” ujarnya.

Lanjutnya, pengembangan kualitas generasi muda tidak hanya dilakukan melalui pendidikan formal. Namun dapat dilakukan melalui wadah lembaga atau organisasi yang mempunyai komitmen terhadap generasi muda.

“Peran serta organisasi kepemudaan tersebut sebagai salah satu komponen partisipasi sosial masyarakat perlu ditingkatkan dan dikembangkan,” katanya.

Bupati juga mengatakan, organisasi lokal, sebagai sumber daya potensial, dituntut berperan secara optimal untuk menggerakkan masyarakat dalam pembangunan.

“Sebagai organisasi sosial yang berada pada tingkat desa atau kecamatan, Karang Taruna harus mampu menjadi ujung tombak dan garda terdepan dalam pembangunan kesejahteraan sosial,” jelasnya.

Sebab, kata dia, peran Karang Taruna memiliki makna penting dan strategis, khususnya upaya melestarikan dan mengembangkan nilai-nilai, serta mengamalkan semangat kegotongroyongan. Mendorong partisipasi masyarakat dalam melaksanakan pembangunan kesejahteraan sosial.

“Kedepan kepengurusan ini dapat menjalankan amanah sebagai ketua dan pengurus karang taruna, sehingga keberadaannya dapat bersinergi dengan pemerintah daerah dalam rangka mendukung program kepala daerah kedepannya,”

Momentum tersebut ditandai dengan penyerahan Pataka Lambang Karang Taruna oleh   ketua karang Taruna Provinsi NTB Makruf, S.Ag Kepada Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri, SE, kemudian diserahkan kepada Ketua Karang Taruna Kabupaten Bima masa bhakti 2018-2022 Irfan Dj, SH. (MAN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Olahraga & Kesehatan

Bima, Bimakini.- Forum Pengurus Karang Taruna (FPKT) Kabupaten Bima bekerjasama dengan Karang Taruna Desa Waduwani, Kecamatan Woha, menggelar lomba Cross Sepeda BMX se-Pulau Sumbawa....