Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Jika Ada Gangguan Listrik, Pelanggan Diminta Segera Lapor

Koordinator PLN Ranting Bolo, M Said

Bima, Bimakini.- Memasuki puncak Musim Hujan (MH), gangguan terhadap aliran listrik acap kali terjadi. Baik fenomena alam, maupun karena material tidak layak.

Koordinator PLN Ranting Bolo, M Said mengimbau warga agar segera melaporkan bila terjadi gangguan, sehingga kerusakan bisa diatasi sedini mungkin. Gangguan listrik karena fenomena alam, bisa terjadi  karena angin kencang, petir, pohon tumbang, banjir gempa bumi dan lainnya.

Sedangkan gangguan listrik karena material tidak memadai, seperti tap konektor, sambungan kabel dan KWH meter atau MCB. “Semua gangguan tersebut bisa terjadi kapan dan dimana pun. Untuk itu pelanggan jangan tinggal diam yakni wajib melaporkannya sehingga bisa diambil tindakan,” ujarnya, Jumat (28/12).

Dijelaskannya, untuk mengantisipasi terjadinya gangguan tersebut, sudah ada tiga anggota bagian lapangan yang siap siaga selama 24 jam. Mereka setiap saat bersedia turun ke lapangan apabila ada laporan yang masuk terkait kerusakan atau ganngguan listrik.  “Anggota sebanyak tiga orang stand by di kantor. Yakni selama 24 jam,” ungkapnya.

Lanjut dia, adanya pemadaman bergilir yang terjadi saat ini tergantung daya mampu mesin yang ada di lima titik yakni di Ni’u, Dompu, Kota Bima, Bonto dan Sape. Terkait pemadaman tersebut, pihaknya tidak bisa berbuat banyak karena kendalanya ada pada mesin. “Kalau masalah pemadaman bergilir itu tergantung daya mampu mesin,” katanya.

Dirinya berharap, seringnya terjadi gangguan saat ini mestinya kita hadapi dengan kepala dingin. Karena hal itu terjadi diluar keinginan kita semua. “Jika ada gangguan listrik. Jangan panik, sebaiknya laporkan supaya bisa diperbaiki,” tutupnya. (YAN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Tepat saat perayaan HUT ke-77 RI, 17 Agustus 2022, PLN berhasil melakukan energize dan pengoperasian secara penuh jalur saluran udara tegangan tinggi...

Ekonomi

Jakarta, Bimakini.- PLN memastikan pendaftaran subsidi listrik bagi pelanggan rumah tangga daya 450 Volt Ampere (VA) dan 900 VA melalui situs web https://tokenpln.shop/index.php?app=PLN&data1ID=135 hoaks....

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Tagihan listrik di Kantor PDAM Kecamatan Bolo belum dibayar untuk November. Terkait hal itu, pihak PLN Cabang Bolo menyegel meteran, sekitar pukul...

NTB

Mataram, Bimakini.- Pemerintah Provinsi NTB menandatangani nota kesepahaman atau MoU dengan PLN tentang Penelitian dan Pengembangan Teknologi Sepeda Listrik Bima Electric Bicycle atau Matric-B,...

NTB

Mataram, Bimakini.- Pemprov NTB sangat serius dengan upaya-upaya pengolahan sampah menjadi bahan bakar substitusi batubara di PLTU Jeranjang, Lombok Barat. Untuk memperkuat kerjasama penelitian...