Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Selamatkan Mata Air, Mbojo Hijau Kembali, Tanam 900 Pohon

Kota Bima, Bimakini.- Kepedulian terhadap kondisi lingkungan yang rusak, menggerakkan sejumlah elemen tergabung dalam Mbojo Hijau Kembali (MHK), melakukan penghijauan. Lebih dari 100 relawan, Ahad (2/12) bergerak untuk  menanam pohon di sejumlah titik.

Seperti di pegunungan Kelurahan Panggi, Rontu dan Toloweri. Sebanyak 900 pohon ditanam, diantaranya 400 beringin dan 500 mahoni.

Inisiator Gerakan MHK, Husain Laodet mengatakan, rusaknya gunung dan hutan menyedarkan sejumlah elemen untuk melakukan gerakan penghijauan. Penanaman jagung secara massif, ikut berkontribusi akan hilangnya keseimbangan ekosistem.

“Tujuan utama gerakan ini adalah menyelamatkan titik mata air. Sehingga diawal ini tidak menanam di  lahan yang ditanami jagung oleh warga, karena jangan sampai dirusak,” ujarnya pada Bimakini.com.

Selain itu, kata dia,  penanaman ini tidak memiliki target waktu tertentu. Namun, akan terus dilakukan ke depannya. “Banyak yang mau terlibat dalam kegiatan ini. saat penanaman hari ini, sebagian berhalangan. Namun, dipenanaman berikutnya akan terlibat,”  ujarnya.

Apalagi, kata dia, masyarakat juga trauma dengan banjir. Solusinya adalah menghijauken kembali Dana Mbojo. Disamping itu, telah terjadi krisis air, akibat hilangnya pohon sebagai penyimpan. (IAN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.-  Wali Kota Bima, H Muhammad Lutfi, SE mencanangkan Pekan Penanaman dan Reboisasi hutan di Kota Bima. Pencanangan dilakukan di areal Perhutanan...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Sejumlah komunitas di Kota Bima, kembali menggalakkan penghijauan. Kali ini menanam jenis pohon buah-buahan  di Desa Kambilo, Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima. Kegiatan...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata- Tematik (KKN-T) Institut Pertanian Bogor (IPB) angkatan ke- LV (55) periode Juni-Agustus tahun 2021 di Kelurahan Penanae, Kecamatan...

Peristiwa

Dompu, Bimakini – Upaya menjaga dan melestarikan lingkungan disekitar kawasan hutan penyangga air. Sejumlah pemuda yang tergabung dalam Komunitas Young Healthy Care (YHC) juga...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Untuk memajukan usaha peternakan sekaligus penghijauan, Wali Kota Bima, H Muhammad Lutfi, SE, bersama Dandim 1608, Kapolres Bima-kota,   menanam pohon Lamtoro...