Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Bappeda Kabupaten Bima Evaluasi Indikator Capaian RPJMD

Bima, Bimakini.- Untuk mengetahui capaian indikator Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD)  Kabupaten Bima tahun 2016-2021, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dan Litbang Kabupaten Bima menggelar  Rapat Evaluasi Capaian Indikator RPJMD di ruang rapat Bappeda, Selasa (15/1).

Evaluasi ditujukan untuk mengetahui sejauh mana realisasi sampai dengan tahun ke -3 RPJMD.  Dengan demikian akan dapat dilakukan rasionalisasi target pada sisa tahun periode RPJMD.

Kepala Bappeda Kabupaten Bima Drs. H. Muzakkir, M. Sc, Selasa (15/1) mengatakan, rapat evaluasi diikuti oleh seluruh pejabat eselon III, Eselon IV dan Staf teknis bidang perencanaan. Muzakkir menjelaskan,  kegiatan ini merupakan tindaklajut rapat pimpinan OPD bersama ibu Bupati dan Wabup Bima.

“Ini  adalah tindak lanjut hasil rapat Bupati  dan Wakil Bupati Bima dengan para Pimpinan OPD  yang digelar sehari sebelumnya,” ujarnya.

Disamping itu,  kata dia, melalui evaluasi ini dokumen perencanaan akan menjadi lebih realistis sesuai dengan perkembangan pembangunan Kabupaten Bima  terkini.

Kasubbid Pengendalian Pembangunan Raani Wahyuni, ST, MT, MSc menjelaskan,  hasil evaluasi ini akan segera dikoordinasikan dengan OPD terkait sebagai dasar menentukan langkah strategis selanjutnya. Evaluasi ini merupakan bagian penting dari tugas Bappeda terhadap hasil implementasi  perencanaan pembangunan. juga  merumuskan kembali (Re-formulasi)  sebagai bahan input terhadap kebijakan pimpinan,” tandasnya. (YAN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.-  Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri,  menghadiri Serah Terima Jabatan Kepala Bappeda dan Litbang Kabupaten Bima dari pejabat lama Suwandi, ST., MT...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Inovasi penting untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Demikian halnya standar pelayanan, aspek ini penting bagi pengukuran kinerja yang mencerminkan kinerja penyelenggaraan Kepala...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Forum Perangkat Daerah Tahun 2021, gelar pertemuan untuk Penyusunan Rencana Kegiatan Pemerintah Daerah Tahun 2022 sebagai wahana penyelarasan usulan pembangunan tingkat Kecamatan...

CATATAN KHAS KMA

  NAMANYA Tengku Jubair. Rasanya agak asing juga, ada orang Bima yang yang namanya seperti itu. Anda tahu, nama itu biasanya dipakai oleh bangsawan...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Menindaklanjuti amanat Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 98 tahun 2018 tentang Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD). Bappeda dan Litbang Kabupaten Bima melalui...