Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Tabrak Truck, Pengendara Motor Tewas

Lokasi terjadinya lakalantas maut.

Bima, Bimakini.- Kecelakaan kembali terjadi di Dusun Godo Desa Dadibou, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima, Selasa (22/1) malam sekitar pukul 20.30 Wita. Rudini Santoso (17) warga Desa Pandai, Kecamatan Woha, tewas akibat menabrak truck yang parkir di bahu.

“Pengendara Honda Jupiter MX tanpa Nopol Rudini Santoso (17), sementara yang dibonceng Ade Bisma (18) kritis,” jelas Kapolsek Woha, IPTU Edy Prayitno,  Rabu (23/1).

Kata Edy, lakalantas itu berawal dari penggendara sepeda motor Jupiter MX melaju kencang dari arah timur, hendak pulang ke Desa Pandai.

“Tiba di-TKP, sepeda motor menabrak bagian bemper belakang mobil jenis truck yang sedang diperbaiki akibat kerusakan pada rem,” terangnya.

Edy yang baru beberapa hari menjabat Kapolsek Woha menjelaskan, akibat menabrak bemper mobil, korban terpelating ke arah badan jalan dan sepeda motor terseret.

“Kemudian datang sepeda motor Honda Beat Nopol EA 3725 XO yang dikendarai oleh korban atas nama Fatahula dari arah barat menabrak Honda Jupiter MX yang terseret di badan jalan hingga membuatnya terjatuh,” ujarnya.

Lanjut mantan Kapolsek Monta itu, akibat kecelakaan tersebut korban mengendarai sepeda motor Beat mengalami luka robek di bagian bibir atas, lecet di kaki kanan dan mengeluh sakit pada pinggang.

“Sementara pengendara sepeda motor JUmiter MX atas nama Rudini Santoso saat itu tidak sadarkan diri dan yang dibonceng mengalami robek di bagian dagu, robek di bagian betis kaki kiri dan robek telapak kaki kanan,” sebutnya.

Ketiga korban dievakuasi oleh warga sekitar dan pengendara lainnya ke Puskesmas Woha. “Dokter mengaku nyawa salah satu korban tidak tertolong dan dinyatakan memeninggal dunia, diduga akibat benturan benda keras di bagian dada saat menambrak mobil truck,” jelas Edy.

Jenazah korban di jemput keluarga dan dibawa ke rumah duka Desa Pandai, sementara korban kritis dilarikan ke RSUD Bima. Satu korban lukas ditangani di Puskesmas Woha. (MAN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Kecalakaan tunggal terjadi yang menimpa mobil pemadam kebakaran di  Kelurahan Monggonao, KotaBima, Ahad 1 Oktober 2023. Mobil pemadam kebakaran  dengan nomor...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Dua orang tewas dan satu orang mengalami luka-luka hingga terpaksa dilarikan ke rumah sakit terdekat, akibat kecelakaan lalu lintas yang terjadi di...

Hukum & Kriminal

Sumbawa, Bimakini.- Diduga karena kejar-kejaraan, kecelakaan lalu lintas terjadi  di jalan lintas Desa Labuan Jambu, Kecamatan Terano, Kabupaten Sumbawa, sekitar pukul 08.30 Wita, Rabu...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Kecelakaan Lalu Lintas (Lakalantas) antara sesama sepeda motor, terjadi di Jalan Lintas Tente-Parado tepatnya di Kantor Pertanian Kecamatan Monta, Jum’at 10/02/23 sore...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Ini peringatan sekaligus pelajaran bagi anda, yang kerap mengendarai sepeda motor atau kendaraan dengan kecepatan tinggi. Tiga orang pengendara sepeda motor tewas...