Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Pemkot Masih Validasi Data K2 Meski Dihapus Kementerian  

Drs H Supratman

Kota Bima, Bimakini.- Meski Menpan RB dengan tegas mengatakan jika Pegawai Honorer K2 sudah ditiadakan lagi atau dihapus di seluruh Indonesia, tidak demikian dengan di Kota Bima.

Bahkan pernyataan ditiadakan lagi pegawai honorer kategori dua itu diterima langsung pihak Pemkot Bima dan DPRD Kota Bima saat lawatan ke Kemenpan RB pekan lalu.

“Jadi yang kita validasi saat ini merupakan K2 yang sudah ditetapkan Menpan RB dulu.  Jadi, tidak ada kaitannya dengan validasi saat ini,” tegas Kepala BKSDM Kota Bima Drs H Supratman, M Ap, Rabu (20/3).

Dijelaskan Supratman saat ini yang divalidasi adalah data K2 terlebih dahulu.  Sedangkan yang dimaksud oleh kementerian adalah honorer K2 yang baru direkrut.

“Kalau kita tidak ada perekrutan baru, ” tambahnya. Selama ini paparnya, istilah yang disebutkan adalah honorer K2. Namun yang benar adalah eks K2 dengan jumlah 1799 orang setelah dikurangi mereka yang lolos ASN,  honorer guru SMA/SMK/MA yang dialihkan ke provinsi dan honorer yang meninggal dunia.

Sejauh ini proses validasi terus berjalan.  Rencananya bulan depan pihaknya akan menggelar rapat evaluasi untuk melihat progres validasi.

Ditargetkannya,  April mendatang program validasi diharapkan tuntas. Sehingga data bisa dijadikan dasar sebagai realisasi apa yang telah dijanjikan pasangan Lutfi – Feri.  (IQO)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Kepala BKSDM Kota Bima, M Saleh mengklarifikasi berita Bimakini.com tidak akan umumkan hasil verifikasi dan Validasi tenaga honor Kategori 2 (K2)....

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Hasil verifikasi dan validasi dilakukan tim pemerintahan dan akademisi terhadap keberadaan tenaga honorer K2 di Kota Bima telah tuntas. Namun tidak...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Belasan perwakilan pegawai Honorer K2 mendatangi Kantor BKSDM Kota Bima, Rabu (22/1) siang untuk mempertayakan hasil verifikasi faktual dilakukan tim. Sudah...

Pemerintahan

Kota Bima,  Bimakini.- Belasan honorer K2 eks UPT Dikbud Kota Bima ditolak divalidasi oleh tim vadilidasi Kota Bima. Mereka pun protes, karena merasa diabaikan....

Pemerintahan

Kota Bima,  Bimakini.- Tidak ingin proses verifikasi dan validasi data honorer K2 karut marut,  Wakil Ketua DPRD Kota Bima,  Sudirman DJ, SH mengingatkan agar...