Connect with us

Ketik yang Anda cari

Olahraga & Kesehatan

Posyandu di Kempo Diintegrasikan dengan Bank Sampah

Bank Sampah, solusi kesehatan dan kebersihan lingkungan.

Dompu, Bimakini.- Jika selama ini program Posyandu biasanya diintegrasikan dengan Pendidikan Anak Usia DIni (PAUD), maka kini PKM Kecamatan Kempo mengintegrasikannya dengan Bank Sampah.  Hal itu di ungkapkan Kepala Puskesmas Kecamatan Kempo, Faisal, SKM, Kamis (13/6).

Cara ini dinilai mampu mewujudkan program lima  pilar Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM). Selain Posyandu diintegrasikan dengan Bank Sampah  dalam  mengenakan biaya pengobatan kepada warga yang berkunjung untuk berobat, juga membolehkan warga membayar biaya pengobatan dengan sampah plastik.

Menurut Faisal  sejak berdiri dan aktifnya Bank Sampah Plastik yang ada di Desa Taa Kecamatan Kempo, telah melakukan kesepahaman dalam bentuk MoU dengan  Puskesmas. Terutama dalam jasa pelayanan kesehatan warga.

“Setiap pengunjung Puskesmas langsung menjadi nasabah Bank Sampah,” katanya seraya menambahkan warga hanya memperlihatkan sticker yang diterbitkan oleh Bank Sampah kepada petugas loket di Puskesmas.

Bagaimana cara pembayaran pasien ke Puskesmas? Kata Faisal, Bank Sampah akan berpedoman pada laporan petugas loket dari Puskesmas yang disampaikan setiap akhir bulan. Jadi berapa banyaknya jumlah pasien yang bawa sticker Bank Sampah sebesar itulah yang akan dibayarkan oleh Bank Sampah ke Puskesmas.

Katanya, integrasi antara Puskesmas dan Bank Sampah merupakan salah satu inovasi dan daya ungkit. “Ini telah mengubah  perilaku masyarakat akan kebersihan lingkungan,” katanya.

Sejak adanya program itu kini tidak ditemukan lagi sampah yang berserakan di lingkungan masyarakat. Hingga saat ini dua desa yang sudah dideklarasi berstatus STBM yakni, Desa Kempo dan Desa So Nggaja.

Dalam waktu dekat akan dideklarasi empat desa berstatus STBM diantaranya, Desa Ta’A, Desa Konte, Tolo Kalo dan Doro Kobo. “Yang terenting adalah perubahan prilaku masyarakat,” katanya. (JUN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Peristiwa

Lombok Tengah, Bimakini.-  Komitmen dalam menjalankan program Corporate Social Responsibility (CSR), PT Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus melalui Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) BIL...

NTB

Mataram, Bimakini.- Ikhtiar untuk mewujudkan NTB Asri dan Lestari melalui Program Bebas Sampah ( Zero Waste) terus digiatkan Pemerintah Provinsi NTB di bawah kepemimpinan...

NTB

Mataram, Bimakini.-  Wakil Gubernur (Wagub) Nusa Tenggara Barat, Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalilah M.Pd, merespon positif ide serta gagasan dari Lombok Eco International Connection...

NTB

Mataram, Bimakini.- Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah, menerima silahturrahim Ikatan Bank Sampah dan Community Recycling Solution, di Pendopo Gubernur, Senin (1/7/2019). Gubernur menyambut baik...

Olahraga & Kesehatan

Dompu, Bimakini.- Sebelum program Jimpitan Sampah yang dilakukan oleh UKM Kempo, perilaku masyarakat membuang sampah sembarang sudah menjadi kebiasaan. Bahkan pemandangan sampah tercecer dimana-mana...