Connect with us

Ketik yang Anda cari

Olahraga & Kesehatan

Gubernur NTB Direncanakan Hadiri Penutupan Event Herman Effendy Cup

Gubernur NTB, Dr.H. Zulkieflimansyah,SE,M.Sc dan Herman Effendy.

Bima, Bimakini.- Gubernur NTB, Dr.H. Zulkieflimansyah,SE,M.Sc dipastikan hadir di lapangan Desa Dena Kecamatan Madapangga pada hari ini, Sabtu (6/7). Kehadiran orang nomor satu di Provinsi NTB tersebut untuk menutup turnamen sepakbola antar club se Pulau Sumbawa yang dihelat bulan Mei lalu. “Kita sudah berkoordinasi dengan baik dengan Pak Gubernur NTB. Insya Allah beliau hadir pada laga final mempertemukan antara club Galaxi FC vs Eks Persekobi sekaligus menutup kegiatan olahraga tersebut,” ungkap penanggung jawab pelaksana turnamen Herman Effendy Cup, Jum’at (5/7).

Kata Herman Effendy, rencana kehadiran orang nomor satu di NTB tersebut sudah 100 persen berdasarkan keterangan dari Staf ahli Gubernur. “Semula seluruh unsur panitia memutuskan akan menggelar Final Herman Efendy Cup pada 29 Juli lalu. Karena Bapak Gubernur belum ada waktu sehingga  penutupan ditunda,” ujarnya.

Terkait kehadiran Gubernur, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Pemdes setempat untuk persiapan. Hal itu dilakukan agar pelaksanaan penutupan berjalan lancar. “Kita harap kegiatan ini menjadi agenda tahunan. Walau pun diganti nama dengan even Zulkieflimansyah,” harap Herman.

Pada upacara penutupan, pihaknya mewakili warga setempat akan meminta kepada Gubernur agar mengalokasikan anggaran renovasi lapangan sepakbola Dena supaya menjadi lapangan standar stadion mini. “Semoga niat baik ini bisa diakomodir oleh Gubernur. Sehingga lapangan sepakbola Dena bisa lebih bagus dari sebelumnya,” ungkapnya.

Sementara itu Ketua Panitia A.Latif H.MD,S.Pd menegaskan bahwa hadiah bagi club yang meraih juara sudah disediakan. Tertundanya penutupan kegiatan ini hanya menunggu kepastian kehadiran  Gubernur sesuai dengan schedule di kabupaten Bima,” sebutnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ditempat terpisah Kepala Desa (Kades) Dena, Samsuddin HAR sangat merespon rencana kehadiran Gubernur NTB. Terkait hal itu, segala sesuatu sudah dipersiapkan. “Kita sudah siap untuk menerima kehadiran Gubernur. Semoga tidak kendala dan rintangan,” tutup Kades Dena. (YAN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

NTB

Kota Bima, Bimakini.- Gubernur NTB, Dr H Zulkieflimansyah  menyebut dari seluruh Kabupaten/Kota, di Bima lah yang paling banyak balihonya. “Saat masuk ke Kota Bima,...

Pemerintahan

Dompu, Bimakini. – Gubernur NTB melakukan roadshow dan talkshow dengan lembaga pemerintah Kabupaten Dompu, lembaga keuangan dan lembaga mitra dengan tema sinergitas pengembangan SDM...

Peristiwa

Dompu, Bimakini. – Kehadiran Gubernur NTB yang melakukan roadshow dan talkshow dengan lembaga pemerintah Kabupaten Dompu, lembaga keuangan dan lembaga mitra dengan tema sinergitas...

Pemerintahan

Dompu, Bimakini. – Pemerintah Kabupaten Dompu telah berhasil menerapkan dan mendeklarasikan 3 (tiga) Pilar STBM. Ketiga pilar itu diantaranya, tidak buang air besar (BAB)...

Pemerintahan

Dompu, Bimakini. – Dinilai berhasil menerapkan dan mendeklarasikan 3 (tiga) Pilar STBM, yakni Pilar tidak buang air besar (BAB) sembarangan (Stop BABS), mencuci tangan...