Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Dandim Bima Imbau Masyarakat Sukseskan Pilkades Serentak

Letkol Inf Bambang Kurnia Eka Putra

Bima, Bimakini.- Dandim 1608/Bima, Letkol Inf Bambang Kurnia Eka Putra, kembali mengingatkan pentingnya menjaga persatuan yang selama ini telah terbina dengan baik. Terutama dalam menghadapai Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak yang akan dilaksanakan pada Desember 2019 mendatang.

“Saya mengimbau kepada semua masyarakat agar tetap menjaga persatuan, kedamaian dan ketentraman yang selama ini sudah terjaga dengan baik, terlebih dalam menghadapai Pilkades serentak agar bersama-sama mensukseskannya sehingga dapat menghasilkan kades pilihan yang terbaik,” ujarnya di halaman Makodim Bima, Jumat (13/9).

Menurut Bambang, pemeilihan kepala desa merupakan sesuatu yang biasa dalam berdemokrasi dalam menentukan dan memilih pemimpin yang terbaik dan bisa membawa perubahan khususnya di masing-masing desa lebih maju dan sejahtera.

“Ya, berbeda pilihan dalam berdemokrasi hal yang biasa, tapi jangan sampai perbedaan pilihan itu memecah persatuan dalam kehidupan bermasyarakat, melainkan tetap menjaga keharmonisan,” ujarnya.

Bambang juga kembali mengangatkan kepada seluruh masyarakat untuk tetap saling menjaga keharmonisan dalam sosial kemasyarakatan terjaga dengan baik.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Mari terus kita tingatkan persatuan dan persaudaraan yang sudah terjaga dengan baik selama ini, dan bersama-sama kita bangun daerah kearah yang lebih baik dan sejahtera,” ajaknya.

Kepada para Calon dan pendukung di masingasing Desa yang melaksanakan Pilkades, Bambang berharap supaya mengikuti aturan main dalam setiap tahapan.

“Kalau dianggap tidak sesuai aturan silakan ikuti aturan hukum, jangan sampai menghalangi proses yang sedang berjalan yang berakibat fatal pada gangguan persatuan dan kesatuan kita bina,” jelasnya.

Dia mengajak seluruh masyarakat untuk menunjukan bahwa masyarakat Bima bisa melaksanakan Pilkades dan Pilkada kedepan berjalan dengan tertib dan tidak ada kejadian merugikan semua. (MAN)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri, SE, Rabu (3/8/2022) melantik 57 kepala desa hasil pemilihan kepala desa bergelombang, Juli lalu. Pelantikan berlangsung...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Pasca-penyelenggaraan pemungutan Suara Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak  6 Juli 2022 lalu, Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri SE menggelar Silaturahmi  dengan...

Politik

Bima, Bimakini.- Pemilihan Kepala Desa Karumbu Kecamatan Langgudu Kabupaten Bima, berlangsung aman dan damai. Yang ikuti kontestasi sebanyak lima calon yaitu Drs Arsyid, kedua...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Situasi Kamtibmas selama pencoblosan dan penghitungan suara pemilihan kepala desa di 57 desa di Kabupaten Bima berlangsung aman. Pencoblosan berlangsung Rabu 6...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Menjelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Bima yang tinggal beberapa, Polres Bima kini terus mengencangkan Patroli Rutin mereka di wilayah...