Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Panitia Pacuan Kuda Sediakan Pelayanan Kesehatan

Suasana pelayanan kesehatan bagi joki cilik.

Kota Bima, Bimakini.- Panitia kejuaraan pacuan kuda tradisional memperebutkan piala Wali Kota Bima dan Pangdam IX/Udyayana 2019 di arena pacuan kuda Sambinae Kota Bima, menyediakan pelayanan kesehatan untuk Joki Cilik, pemilik kuda dan penonton.

“Kami menyediakan pelayanan kesehatan sejak pacuan kuda dimulai, pelayanan selaim dikhususkan bagi joki juga untuk pemilik dan pelepas kuda,” kata Dandim 1608/Bima Letkol Inf Bambang Kurnia Eka Putra Rabu (16/10).

Kata dia, pelayanan kesehatan ini telah dipikirkan jauh sebelum pelaksanaan pacuan kuda. Karena dianggap sangat perlu, maka pihaknya bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Bima.

“Kami sediakan empat petugas kesehatan dan tiga mobil ambulan untuk evakuasi penonton dan joki apabila ada insiden,” jelasnya.

Kata dia, pelayanan ini berjalan hingga selesai kejuaraan. Setiap ada kendala yang dialami para joki, pelepas kuda maupun pemilik kuda, petugas siap menangani secara medis.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Apabila dalam kondisi darurat, petugas akan merujuk ke RSUD Kota Bima untuk penanganan medis secara maksimal,” ungkapnya.

Selain itu juga, panitia telah memperketat SOP penonton tidam bisa masuk dalam areal lintasan. Terutama tidak boleh membawa alat untuk menakuti kuda.

“Lintasan disteriilkan dari penonton karena akan brrakibat fatal bagi perlombaan dan mengakibatkan kecelakaan kuda yang sedang berlomba,” katanya.

Untuk para joki sendiri, panitia telah memperketat penggunaan pengaman, seperti helm, engkel dan topi kupluk. (MAN)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

CATATAN KHAS KMA

NAMANYA Fiudin. Kami memanggilnya Fiu. Tetangga saya di bukit. Selain bertani, Fiu mengurus kuda-kuda pacuan. Ada beberapa ekor kuda di kandang belakang rumahnya. Awalnya,...

Olahraga & Kesehatan

Kota Bima, Bimakini.- Ketua Komisi Pacu, Pordasi NTB,  Mulyono mengaku sangat terbuka untuk membahas solusi terbaik terkait dengan polemik joki cilik. Pria yang akrab...

CATATAN KHAS KMA

INI bukan tentang wong cilik, jualan partai saat dekat Pemilu. Ini benar-benar tentang joki, penunggang kuda yang umurnya masih sangat-sangat belia. Masih duduk di...

Pemerintahan

Jakarta, Bimakini.- Seorang joki anak usia 6 tahun meninggal dunia di Bima, Nusa Tenggara Barat setelah terjatuh dari punggung kuda yang ditungganginya saat latihan...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Sebuah video viral tentang jatuhnya joki cilik di media sosial. Dilihat dari unggahan video tersebut, lokasinya di arena pacuan kuda Sambinae....