Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Kecewa Hasil Pilkades, Warga Mangge Asih Blokade Jalan

Situasi jalan saat blokade dilakukan oleh warga.

Dompu, Bimakini.- Warga Desa Mangge Asih, Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu, Senin (25/11)  memblokade jalan, gegara kecewa dengan hasil Pemilihan Kepala Desa (Pilkades). Mereka memblokade jalan, akibatnya kendaraan menuju Sumbawa dan Bima terhambat.

Bahkan, kemacetan terjadi hingga satu kilometer. Mereka yang memblokade jalan adalah pendukung salah satu calon.

Karena dinilai mengganggu kepentingan umum, sekitar pukul 11 .00 Wita anggota Polsek Dompu yang dipimpin oleh Kapolsek, IPDA Juharis membuka paksa bloakde. “Saya minta jangan mengganggu kepentingan umum,” kata IPDA Juharis kepada warga.

Dikatakannya,  jika ada masalah, agar bisa disampaikan dengan santun dan baik. dapat juga  menuntut melalui jalur hukum. “Jangan mau diadu domba oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab,” katanya.

Setelah membuka blokade jalan dan membubarkan paksa warga, polisi tetap memantau situasi di lokasi. “Polisi tetap melakukan pemantauan sambil memberikan pemahaman kepada joni calon yang kalah dan pendukunya ” katanya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Rupanya, tidak hanya blokade jalan yang dilakukan oleh kelompom warga, namun juga menyegel Kantor Desa Mangge Asih masih. Kapolsek melakukan pendekatan kepada tokoh masyarakat dan pemuda, agar bersama-sama menjaga keamanan. (JUN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.-  Karena aksi blokade jalan,  Selasa, 14 November 2023, sekitar pukul 14:30 Wita, lima warga diamankan aparat. Tim PUMA I Polres Bima...

Berita

Dompu, Bimakini, – Tahapan pemungutan dan penghitungan surat suara Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tahun 2023 yang diikuti 33 Desa se Kabupaten Dompu dilaksanakan...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Bima akhirnya melimpahkan tahap II berkas tersangka dan barang bukti lima belas orang tersangka kasus blokade jalan di...

Pemerintahan

Dompu, Bimakini. – Bupati Kabupaten Dompu diharapkan untuk segera memutuskan tahapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tahun 2023. Hal tersebut disampaikan Sekjen KAHMI...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Sekelompok warga atau pendukung Ardiansyah, ST Calon Kades Nomor Urut 5 Desa Sondosia, Kecamatan Bolo, Kabupaten Bima NTB memblokade jalan lintas Bima...