Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Tuntut Hitung Ulang, Simpatisan Cakades Sanolo Datangi Kantor Camat Bolo

Para simpatisan calon kades Sanolo yang kalah saat mendatangi kantor Camat Bolo.

Bima, Bimakini.- Hasil Pilkades Sanolo, Kecamatan Bolo rupanya masih dipersoalkan. Simpatisan Cakades nomor urut 1 dan 5 menuntut penghitungan ulang, karena diduga ada kecurangan.

Menyusul adanya dugaan itu, sebanyak 55 orang gabungan simpatisan kedua Cakades mendatangi Kantor Kecamatan Bolo, Senin (30/12).

Salah seorang simpatisan, Masdah, mengaku kehadirannya  untuk mempertanyakan kembali hasil surat gugatan Pilkades Sanolo. Sebelumnya sudah disampaikan ke pemerintah Kecamatan Bolo. “Kita sudah layangkan surat gugatan. Tapi belum ada konfirmasi balik dari pihak pemerintah kecamatan,” ujarnya.

Mereka sebelumnya disarankan  mengajukan surat keberatan atas  hasil Pilkades. Penyampaian itu oleh Ketua BPD saat aksi blokade jalan beberapa waktu lalu.

Kasi Pemerintahan Kecamatan Bolo  H Gunawan, Mpd, mengungkapkan surat pertama sudah dibahas. Namun  surat kedua belum ketahui, karena belum ada rekomondasi dari Camat Bolo.

Dirinya membenarkan bahwa kedatangan simpatisan kedua Cakades menuntut hitung ulang. “Kita menyuruh agar menghadap pihak DPMDes saja. Karena mereka lebih kompeten,” tutupnya. (KAR)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri, SE, Rabu (3/8/2022) melantik 57 kepala desa hasil pemilihan kepala desa bergelombang, Juli lalu. Pelantikan berlangsung...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Pasca-penyelenggaraan pemungutan Suara Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak  6 Juli 2022 lalu, Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri SE menggelar Silaturahmi  dengan...

Politik

Bima, Bimakini.- Pemilihan Kepala Desa Karumbu Kecamatan Langgudu Kabupaten Bima, berlangsung aman dan damai. Yang ikuti kontestasi sebanyak lima calon yaitu Drs Arsyid, kedua...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Situasi Kamtibmas selama pencoblosan dan penghitungan suara pemilihan kepala desa di 57 desa di Kabupaten Bima berlangsung aman. Pencoblosan berlangsung Rabu 6...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Menjelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Bima yang tinggal beberapa, Polres Bima kini terus mengencangkan Patroli Rutin mereka di wilayah...