Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Akhir 2019, Sejumlah Proyek Kota Bima Belum Tuntas

Puji Fitri Andi

Kota Bima, Bimakini.- Selain capaian kinerja yang begitu banyak, ternyata ada sejumlah program fisik belum bisa tuntaskan hingga akhir tahun anggaran 2019.

Padahal program fisik tersebut merupakan  proyek prestisius kepala daerah. Namun hingga 31 Desember belum mampu diselesaikan.

Termasuk dua item program yang akhirnya gagal  dilaksanakan, yaitu pembangunan masjid Agung Al-Muwahidin senilai Rp 10 miliar akibat perencanaan yang belum maksimal. Juga penyaluran bantuan bagi wirausaha senila Rp 12,5 miliar.

Kepala Bagian Administrasi Pengendalian Pembangunan, Setda Kota Bima, Puji Fitri Andi dikonfirmasi diruang kerjanya, Kamis (2/1) mengatakan, sesuai hasil monev dan data per tanggal 26 Desember ada beberapa pekerjaan fisik belum bisa diselesaikan. Namun untuk progres pekerjannya tinggal finishing atau sudah lebih 90 persen.

Seperti, pembangunan masjid Kantor Walikota per tanggal 26 Desember 2019 sudah mencapai 92, 59 persen. Saat ini sudah ada peningkatan lagi.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Kantin kantor Pemkot Bima, kata dia, per tanggal 26 Desember masih 79 persen dan saat ini bisa saja progresnya di atas 95 persen.

Selain itu, kata dia, RTH Kelurahan Kodo progresnya sudah mencapai 92 sampai tanggal 26 Desember. Sementara untuk puskesmas Paruga 95 persen, bahkan tinggal finishing saja. Begitupun untuk PKM Rasanae Timur.

Sedangkan Gedung Comand center progresnya sepekan lalu 95 persen. Sudah selesai 100 persen, yaitu pembangunan dan rehab sejumlah kantor lurah.

Mengenai kelanjutan atas keterlambatan pengerjaannya, Puji mempersilakan menanyakan pada masing-masing PPK program. Karena PPK akan menentukannya. (DED)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Berita

Bima, Bimakini.- BPD dan warga Desa Rasabou, Kecamatan Bolo, Bima menuntut pihak pelaksana relokasi 2 poin. Terkait masalah itu, BPD dan warga Rasabou menghadang...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Selain semrawut soal sampah, pelaksaan pekerjaan proyek renovasi jalan di kompleks pasar Tente Kecamatan Woha juga menuai sorotan dari masyarakat. Pasalnya, pelaksanaan...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Wakil Wali Kota Bima, H A Rahman, SE mengingatkan para kontraktor harus mengedepankan mutu pekerjaan yang ditanganinya. Pernyataan itu disampaikan saat...

Peristiwa

Kota Bima, Bimakini.- Beberapa alternatif pilihan mengemuka saat mengurai kembali persoalan proyek Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) yang terhambat di Kelurahan Dodu Kecamatan Rasanae...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.com.- Anggota Komisi III DPRD Kota Bima, Mutmainnah, meminta pihak terkait menghentikan pekerjaan proyek  preservasi rekonstruksi (longsoran) di Kota Bima, di Kelurahan...