Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Korban Pencabulan Oleh  Oknum Pengawas Sempat Depresi Berat

ilustrasi

Kota Bima, Bimakini.- Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Perempuan Anak, Keluarga Berencana (P3AKB)  Provinsi NTB, memberikan atensi khusus untuk kasus dugaan pencabulan yang dilakukan oleh tenaga pendidik di Kabupaten Bima. Untuk mengungkap kasus ini, diutus Kabid Perlindungan Anak dan  Perempuan Dinas P3AKB Provinsi NTB, Hj Erni Suryani, SSos, MM.

Erni mengatakan, beberapa hari sudah mendampingi korban untuk mendapatkan perlindungan. Mengembalikan mental korban dan mendampingi kasus ini agar terungkap.

“Korban harus dipulihkan mentalnya, agar dapat mengungkapkan apa yang terjadi,” ujarnya, belum lama ini.

Selama kasus ini mencuat, kata dia, korban mengalami depresi berat, bahkan ingin bunuh diri. Keluarga korban pun kebingungan dan  menghubungi pihaknya. “Itulah kami  ikut melakukan pendampingan bersama Dinas P3AKB Kabupaten Bima,” ujarnya.

Bahkan, kata dia, pihaknya meminta agar Dinas P3AKB Kabupaten Bima bersurat ke Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK). “Saya sudah hubungi LPSK, mereka siap membantu. Bahkan meminta agar suratnya disegerakan,” ungkapnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Surat tersebut sudah dikonsepkan dan akan segera dikirim oleh Dinas P3AKB Kabupaten Bima.  Surat juga akan dikirim dalam sof file, agar segera ditindaklanjuti. “Korban harus mendapat perlindungan untuk mengantisipasi kemungkinan lain yang tidak diharapkan,” katanya.

Kondisi korban saat ini, kata sudah, sudah membaik. Sudah mau makan dan menceritakan semua kejadian yang dialaminya. “Korban sempat malu untuk bertemu dengan teman-temannya. Tapi sekarang sudah bangkit setelah diterapi dan pengobatan oleh psikolog,” terangnya. (IAN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-  Seorang siswa SMP (13) di Bolo, Kabupaten Bima, diduga dicabuli di lingkungan sekolah. Paristiwa itu diketahui terjadi Senin (12/9/2022), sekitar pukul 08.30...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Terkait kasus pencabulan di Kecamatan Madapangga yang diduga dilakukan oleh oknum guru SD terhadap siswanya terus dilakukan proses hukum oleh penyidik. Seperti...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Korban pencabulan di Langgudu, oleh oknum ASN, mendapat bantuan dari Pemerintah Provinsi NTB. Bantuan berupa biaya sekolah, seperti SPP dan lainnya. Hal...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Rupanya, SH, suami AM, pengawas sekolah yang berbuat cabul terhadap anak asuhnya belum ditetapkan sebagai tersangka. Kepolisian baru menetapkan AM saja sebagai...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Wakil Bupati (Wabup) Bima, Drs H Dahlan M Noer, M. Pd, memastikan tidak akan mengintervensi kasus  hukum oknum ASN di Langgudu yang...