Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

KPU Kota Bima Silaturrahmi dengan Wawali, Soal Hibah Tanah Jadi Pembahasan Hangat

Foto bersama Ketua dan Anggota KPU Kota Bima dengan Wakil Wali Kota Bima, Fery Sofian SH didampingi Sekda dan juga Asisten I Pemerintah Kota Bima, Selasa (31/12).

Kota Bima, Bimakini.-  Menutup tahun 2019, Ketua dan Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima didampingi Sekretaris dan juga Kasubag, melakukan silaturrahmi dengan Wakil Wali Kota Bima, Selasa (31/12/2019). Dalam pertemuan tersebut, banyak yang hal dibahas. Satu diantaranya adalah terkait perkembangan proses hibah tanah milik Pemerintah Kota Bima untuk KPU Kota Bima.

Rombongan KPU Kota Bima tersebut diterima oleh Wakil Wali Kota Bima, Fery Soafian SH di ruang kerjanya. Membuka perbincangan saat itu, Wakil Wali Kota Bima bertanya terkait proses hibah tanah milik Pemkot Bima untuk KPU. Karena sepengetahuan Wawali, proses hibah tersebut sudah selesai dilakukan dan status tanah yang kini ditempati oleh KPU Kota Bima merupakan tanah milik KPU.

“Saya kira proses hibah itu sudah selesai. Soalnya ini sudah lama sekali, kenapa tidak ada komunikasi lanjutan,” tanya Wawali.
Untuk mengetahui secara pasti sejauh mana proses hibah tersebut, Wakil Wali Kota Bima memanggil Kabag Tatapem, Kepala Dinas Perkim Kota Bima dan juga Kabid Aset DPPKAD Kota Bima. Sehingga diketahui, bahwa proses hibah tanah tersebut masih berada di Tatapem dan tengah diselesaikan administrasinya.

“Nanti setelah proses administrasi di Tatapem selesai, akan diserahkan ke Perkim untuk pengurusan sertifikat. Nanti KPU akan menerima sertifikat tanah itu atas nama KPU Kota Bima,” beber mantan Ketua DPRD Kota Bima ini.

Setelah pembahasan hibah tanah tuntas, dilanjutkan dengan penyerahan piagam penghargaan dari KPU Kota Bima untuk Pemerintah Kota Bima. Atas partisipasi dan kerjasama yang baik selama tahapan Pemilihan Umum Tahun 2019, sehingga semuanya berjalan lancar, aman dan damai.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Inti dari kedatangan kami hari ini, untuk menyampaikan ucapan terimakasih atas kerjasama yang terjalin dengan sangat baik selama tahapan Pemilu kemarin,” jelas Ketua KPU Kota Bima, Mursalin.

Diakhir pertemuan tersebut, Wakil Wali Kota Bima berharap agar kegiatan silaturrahmi antara KPU Kota Bima dengan Pemerintah Kota Bima tidak terputus. Ia mengingatkan KPU Kota Bima terutama Sekretaris KPU Kota Bima untuk tetap menjalin komunikasi dan menyampaikan hal-hal apa saja yang bisa dilakukan Pemerintah Kota Bima, untuk mendukung kelancaran kegiatan yang dilaksanakan KPU.

Seperti kegiatan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan, kegiatan sosialisasi dan Pendidikan pemilih, serta beberapa kegiatan lainnya.  “Silaturrahmi seperti ini harus sering-sering dilakukan. Sampaikan saja, apa yang bisa Pemerintah Kota Bima bantu untuk menunjang kinerja KPU Kota Bima,” ujarnya usai melakukan foto bersama menutup pertemuan itu. (IAN)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Politik

Kota Bima, Bimakini.- Pemilihan Wali Kota Bima tahun 2024  mengusung tema “Pilkada Matupa”. Harapannya akan terwujud Pilkada 2024 demokratis dan sesuai dengan prinsip pemilihan....

Politik

Kota Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima melalui Surat Keputusan KPU Kota Bima Nomor: 109/PL.02.2.BA/4/2024 menetapkan, jumlah syarat minimal dukungan bakal Pasangan...

Politik

Kota Bima, Bimakini.-  Pembentukan Calon Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB serta Wali...

Politik

Kota Bima, Bimakini.- Tahapan pemungutan hitung pada Pemilihan Umum (Pemilu) telah usai. Angka partisipasi masyarakat pada penyelenggaraan Pemilu 2024 di Kota Bima  mencapai 89,88...

Pemilu Serentak 2024

Kota Bima, Bimakini.-  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bima akan melaksanakan Pleno Rekepitulasi Hasil Pemungutan Suara Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu 2024, Kamis 29...