Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

KPU Umumkan Nama Calon Anggota PPK Lulus Seleksi Tertulis

Imran, SPdI, SH

Bima, Bimakini.- Dari 348 calon anggota PPK yang mengikuti ujian tes tertulis, KPU Kabupaten Bima mengumumkan 81 orang. “Hari ini kami umumkan nama-nama calon Anggota PPK di 18 Kecamatan Kabupaten Bima yang dinyatakan lulu seleksi tertulis dan berhak mengikuti tahapan seleksi selanjutnya,” jelas Ketua KPU Kabupaten Bima, Imran, SPdI, SH, Senin (3/2).

Hal itu, kata dia, berdasarkan berita acara pleno KPU Kabupaten Bima nomor 49/PP.04.2-BA/5206/KPU-Kab/II/2020 tentang rapat pleno  penetaoan calon anggota PPK yang dinyatakan lulus seleksi tertulis pada Pemikihan Bupati dan Wakil Bupati Bima 2020.

“81 orang dinyatakan lulus, akan mengikuti seleksi wawancara di Kantor KPU Kabupaten Bima dimulai 8 hingga 10 Februari 2020,” ujarnya.

Kata dia, untuk hari pertama, 8 Februari, dijadwalkan mulai Kecamatan Palibelo, Woha, Belo, Lambitu, Monta dan Parado. Sementara hari kedua, 9 Februari, Kecamatan Bolo, Madapangga, Donggo, Soromandi, Wera dan Ambalawi. Hari ketiga 10 Februari, Kecamatan Wawo, Sape, Lambu, Sanggar, Tambora dan Langgudu.

“81 orang yang lulus wajib hadir 15 menit sebelum wawancara dimulai, materi wawancara nanti meliputi rekam jejak calon anggota PPK, pengetahuan tentang pemilihan dan klarifikasi tanggapan masyarakat tahap I,” sebutnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

KPU mengharapkan partisipasi berupa masukan dan tanggapan masyarakat tahap II mulai tanggal 15 sampai dengan 21 Februari 2020, dibuat secara tertulis dengan format sebagaimana terdapat dalam lampiran pengumuman ini dan dilengkapi dengan fotokopi kartu e-KTP serta dibawa langsung  atau dikirim  ke Kantor KPU Kabupaten Bima.

“Bagi masyarakat yang memberikan masukan atau tanggapan tahap II terkait calon anggota PPK pemilihan Vupati dan Wakil Bupati Bima tahun 2020 dijamin kerahasiaan jati dirinya,” jelasnya.  (MAN)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Politik

Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima, akan menyeleksi ulang Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk pemilihan Bupati dan...

Politik

Bima, Bimakini.- Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 resmi dilaunching oleh KPU RI, Minggu (31/3) malam di area Candi Prambanan, Yogyakarta. Hadir Ketua...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Empat terduga  pelaku pembakaran logistik Pemilu di Kecamatan Parado tidak dapat menggunakan hak pilihnya saat Pemungutan Suara Ulang (PSU) Sabtu (24/2/2024). Pasalnya...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Penunguran Suara Ulang (PSU) di Kecamatan Parado, Kabupaten Bima, Sabtu 24 Februari 2024 berjalan lancar. Untuk itu, KPU menyampaikan apresiasi kepada semua...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima telah mengeluarkan surat keputusan Nomor 7O5 Tahun 2024 tentang Penetapan Pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang pada Pemilihan...