Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

PPP Gelar Penyampaian Visi Misi Balon Bupati/Wakil Bupati Bima

PPP Kabupaten Bima menggelar penyampaian Visi-Misi.

Bima, Bimakini.- Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Bima menyampaikan visi dan misi pada Deks Pilkada DPC PPP Kabupaten Bima, Sabtu (22/2) di Gedung Sakinah Bolo.

Ketua DPC PPP Kabupaten Bima, Hj Nurhayati Har menyampaikan, sebelumnya  menerima pendaftaran sembilan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bima. “Ada lima bakal calon Bupati dan empat bakal calon Wakil Bupati Bima,” ujarnya.

Kata dia, kelima  bakal calon Bupati Bima itu yakni, Hj Indah Damayanti Putri, H Syafrudin, H Ahmad Abbas, H Abdollah, Nimran Abdurrahman. Sementara empat bakal calon Wakil Bupati Bima yaitu, H Dahlan M. Nur, H. Syamsudin, H. Abdullah H. Abbas, dan Suryadin.

Dijelaskannya, para bakal calon itu sampai saat ini belum berpasang.  “Semuanya belum berpasangan sampai saat ini,” katanya.

Dikatakannya, saat ini pihaknya telah membentuk tim yang solid untuk memenangkan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bima yang diusung PPP. “Kami kompak dan solid untuk memenangkan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bima yang diusung PPP nanti,”ungkapnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ketua DPW PPP NTB, Hj Wartiah menyampaikan apresiasi atas upaya dan kinerja DPC PPP Kabupaten Bima. Keramaian acara tersebut menjadi bukti bahwa di Kabupaten Bima banyak yang mencintai partai berlambang ka’bah itu.

“Ini juga bukti solid dan kompaknya para kader dan simpatisan PPP di Kabupaten Bima,” ujarnya.

Dia berharap, siapapun yang akan diusung oleh DPP PPP melalui usulan DPW NTB, wajib hukumnya agar semua kader solid dan kompak untuk memenangkannya. “Jangan ada yang bolong-bolong. Harus 100 persen memenangkan,” ujarnya.

Selain itu, dia berharap apapun yang menjadi komitmen partai dengan calon yang diusung, maka juga menjadi komitmen partai dengan masyarakat demi kemajuan Kabupaten Bima. “Semua harus berlandaskan umat, untuk kesejahteraan umat,” ungkapnya. (KAR)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Politik

Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima, akan menyeleksi ulang Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk pemilihan Bupati dan...

Politik

Bima, Bimakini.- Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 resmi dilaunching oleh KPU RI, Minggu (31/3) malam di area Candi Prambanan, Yogyakarta. Hadir Ketua...

Pemilu Serentak 2024

Bima, Bimakini.-  Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mendatangi Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU)  Kabupaten Bima untuk pengajuan syarat pencalonan. Namun,...

Politik

Bima, Bimakini.- Aliansi Mahasiswa Peduli Indonesia (AMPI) akan menggelar diskusi publik tentang demokrasi di Bima, di Suhendar Coffee (Penatoi Kota Bima), Jumat 28 April...

Politik

Bima, Bimakini.- Ketua Umum Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Bima, Muhammad Erwin, S.Ip. M.Ip menargetkan raih tujuh kursi DPRD pada...