Connect with us

Ketik yang Anda cari

Ekonomi

Isu Pasar Ama Hami Ditutup,  Resahkan Pedagang

Suasana di pasar tradisional Bima.

Kota Bima, Bimakini.- Isu penutupan pasar tradisonal Ama Hami di Kota Bima meresahkan pedagang. Bahkan dari isu itu berdampak pada berkurangnya pengunjung.

Bahkan imbas dari isu sesat tersebut omset pedagang berkurang hingga 50 persen.

Pantauan BimaEkspres, Selasa (31/3) kepala pasar dan jajaran sibuk menyosialisasikan bahwa pasar Ama Hami tidak ditutup. Pedagang diminta beraktivitas seperti biasa.

“Sangat merugikan kami, sejak itu penutupan itu meluas sampai saat ini sangat sepi pembeli,” keluh  Farida.

Dirinya pun sempat berhenti membawa dagangan ke komplek pasar Ama Hami, karena  isu tersebut. Ditambah lagi dengan kampaye pemerintah pada warga untuk berdiam di rumah menambah kesulitan pedagang tradisional.

“Penghasilan kami sangat berkurang, bahkan untuk membayar cicilan kredit modal usaha tak lagi mampu kami penuhi,” kata Farida.

Begitupun dikatakan Salahudin. Diakuinya, rata-rata pedagang tradisional di pasar Ama Hami memiliki utang kredit untuk modal usaha. Sepinya  pembeli  saat ini sangat berdampak.

Untuk itu, harapan pedagang pada pemerintah Kota Bima agar menyosialisasikan secara luas pada warga bahwa tidak ada penutupan pasar Ama Hami. Pemerinrah juga diminta ikut membantu dengan tidak melarang keluar rumah untuk ke pasar.

“Kalau terus sepi seperti ini maka mau makan apa keluarga pedagang,” keluhnya.  (DED)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Parkir di pasar raya Amahami Kelurahan Dara, Kecamatan Rasana’e Barat, Kota Bima, ditertibkan dengan satu jalur. Sementara hasil retribusi akan dibagi rata...

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Wali Kota Bima, H Muhammad Lulfi, SE meminta agar kegiatan di pasar harus dikontrol secara teratur di tengah pandemi Covid-19.  Untuk itu,...

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Polsek Rasanae Barat, Ahad (14/6) mengamankan dua orang, karena diduga melakukan pungutan liar (pungli) di Pasar Ama Hami. Pengamanan dua orang...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Sejumlah pedagang pasar Ama Hami sebelumnya mengadu ke DPRD Kota Bima terkait pembongkaran lapak. Mereka keberatan karena tidak adanya sosialisasi. Namun,...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini. – Komisi II DPRD Kota Bima menerima kedatangan pedagang pasar Ama Hami yang tergabung dalam Asosiasi Pedagang Kota Bima, Kamis  (11/06)....