Bima, Bimakini.- Forum Pengurus Karang Taruna (FPKT) Kabupaten Bima menyalurkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) standar di Camat Monta. Selanjutnya disalurkan ke FPKT Kecamatan Monta.
Ketua FPKT Kecamatan Monta, Ludiansyah, SSos mengatakan, penyaluran bantuan oleh FPKT Kabupaten Bima untuk mencegah penyebaran wabah Corona Virus Desease 2019 (Covid-19). “Dalam kesempatan tersebut, bantuan yang diterima berupa masker sebanyak 200 lembar,” katanya, Senin (4/5).
Lanjutnya, pembagian tersebut direncanakan untuk pengguna jalan. Karena bantuan tidak banyak, sehingga menunggu dermawan lainnya.
“Hal itu bertujuan untuk membantu penanganan penyebaran Covid-19 yang menjadi wabah di tengah kehidupan kita sekarang,” jelasnya.
Dikatakannya, pembagian bekerjasama dengan Pemdes. “Menjadi harapan bersama, wabah ini segera berakhir supaya aktifitas bisa kembali normal seperti biasanya,” harapnya. (ILY)
Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.
