Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Ini Nama-nama Pejabat yang Dimutasi Wali Kota Bima

Mutasi pertama Kota Bima saat pandemi covid19.

Kota Bima, Bimakini.- Berikut nama-nama pejabat yang dimutasi Wali Kota Bima, H Muhammad Lutfi, SE, Jum’at (15/5).

Mereka adalah, Adi Aulia, jabatan lama Auditor pada Inspektorat Kota Bima, jabatan baru, Irban Wilayah I Inspektorat Kota Bima. Muhtar, jabatan lama Lurah Kolo, jabatan baru, Kasi Pelayanan Umum pada Kecamatan Asakota. Rustam, Kasi Pelayanan Umum di Kantor Kecamatan Asakota, jabatan baru, Lurah Kolo.

Selanjutnya Muhajir, jabatan lama staf pada Dinas Pol PP dan Damkar, jabatan baru Lurah Penaraga. Eli Separniawan, Kasibid Analisis Kebutuhan BPKAD, jabatan baru, Kasi Perlengkapan DLH Kota Bima.

Haerudin, jabatan lama Kasi Pemerintahan di Kelurahan Jatibaru, dengan jabatan baru Kasubid pada BPKAD Kota Bima.

Untuk pejabat pengawas dan kepala sekolah, Hj Rosnawi, jabatan lama, guru SDN 06, jabatan baru Kepala SDN 06 Kota Bima. Ratnah, jabatan lama guru SDN 29 dengan jabatan baru Kepala SDN 3 Kota Bima. Lalu Munir, jabatan lama guru SDN 35, jabatan baru Kepala SDN 49 Kota Bima, serta Junaidin guru SDN 65, jabatan baru Kepala SDN 65 Kota Bima.

Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Bima, Drs M Saleh menyampaikan, pelantikan ini berdasarkan Surat Keputusan Walikota Bima Nomor 821.2/916/BKPSDM/V/2020 tentang Pengangkatan Pegawai Negeri Sipil dari dan dalam jabatan adminstrator dan jabatan pengawas lingkungan Pemerintah Kota Bima.

Untuk jabatan fungsional , pelantikan berdasarkan SK Walikota Nomor 821.2/917/BKPSDM/V/2020 tentang pengangkatan pegawai negeri sipil dalam jabatan fungsional di lingkungan pemerintah Kota Bima. (DED)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Kota Bima, Bimakini.- Kasus pencabulan terhadap anak angkat yang melibatkan seorang tenaga pendidik di Kecamatan Langgudu kian bergulir panjang. Jika sebelumnya fakta dipersidangan yang...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Wali Kota Bima, H Muhammad Lutfi, SE merotasi dan mutasi 19 pejabat adminstrator, pengawas dan kepala sekolah lingkup Pemerintah Kota Bima....

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.– Wali Kota Bima, H Muhammad Lutfi, SE memberikan warning keras pada seluruh ASN  di lingkup Pemkot Bima. Agar jangan coba-coba berbuat...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.-  Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri, SE, kaget mendapat laporan ada oknun pejabat yang diduga amoral. Untuk  itu meminta BKD dan Inspektorat...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Bagaimana pengakuan SH, istri AM, yang diduga berbuat cabul  terhadap seorang gadis berinisial M? Kepala SDN Inpees Oi Ua, membenarkan mengambil video...