Connect with us

Ketik yang Anda cari

Ekonomi

Pemkot Bima  Pertimbangkan Gratiskan Iuran Los Pasar Ama Hami

Abdul Haris, SE

Kota Bima, Bimakini.- Atas keluhan merugi pedagang pasar Ama Hami akibat pendemik Covid-19, Pemerintah Kota (Pemkot) Bima melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Perindag) mempertimbangkan menggariskan iuran los pasar selama tiga bulan.

Rencana pemerintah ini setelah melihat kondisi aktivitas sektor perdagangan  yang sangat berimbas akibat pendemik Covid-19, termasuk di Kota Bima. Khususnya fasilitas milik pemerintah, seperti pasar Ama Hami.

Kepala Dinas Koperindag Kota Bima, A Haris mengaku, berkaitan dengan itu sudah pihaknya sampaikan telaah staf ke Walikota Bima. “Insya Allah Jumat pekan ini akan ada surat keputusan Walikota Bima,” ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (7/5).

Menurut Haris, memang rencananya pada bulan Mei, Juni dan Juli tahun 2020, pihaknya tidak melakukan penagihan. Tidak saja di Pasar Amahami, tapi termasuk disejumlah tempat lain, seperti fasilitas pemerintah yang dipakai di Kelurahan Penaraga, Kumbe, Sarae, Paruga.

“Masalah itu sebenarnya sudah kita pikirkan, karena memang Covid-19 ini telah memberi dampak pada semua sektor,”ungkap Haris.

Haris mengungkapkan, surat dari pedagang yang meminta diberi keringanan pembayaran iuran akibat wabah ini ditujukan ke Walikota Bima. Untuk itu, besok hari Jumat surat keputusan Walikota Bima akan diterbitkan. (DED)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Semua Cafe yang menjual miras di  Kota Bima tidak memiliki ijin perdagangan dariDinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Bima. Baik di lingkungan Pantai...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Hari ini, Rabu (10/2) Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Kota Bima mulai arahkan pedagang di lapak lama ke lapak modern...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Tim Terpadu Kota Bima bersama Bea dan Cukai berhasil mengamankan 333 bungkus rokok berbagai merek saat pengawasan Peredaran Cukai Ilegal (CHT)...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Tim terpadu Pemkot Bima, Rabu (14/10) kembali turun  mengawasi barang kadarluasa diseluruh pertokoan. Tim dikoordinasi Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Bima...

Ekonomi

Kota Bima, Bimakini.- Menindaklanjuti Informasi bayaknya beredar prodak rokok palsu atau tanpa cukai resmi, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Bima bersurat ke Bea dan...