Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Perda Sarang Burung Walet dan Radio  Disahkan

Feri Sofiyan, SH

Kota Bima, Bimakini.- Meskipun di tengah wabah Covid-19, Selasa (5/5) DPRD kota Bima menggelar rapat paripurna ke-9 penyampaian Penyampaian Laporan Panitia Khusus (Pansus) Terhadap Rancangan Peraturan Daerah Kota Bima Tahun Anggaran 2020 tentang Raperda tentang Sarang Burung Walet dan Radio.

Melalui paripurna tersebut sekaligus juga pengambilan keputusan kedua Raperda menjadi Peraturan Daerah (Perda). Selain itu, Penyampaian Pendapat Walikota Bima disampaikan Wakil Walikota Bima, Feri Sofiyan, SH.

Paripurna dipimpin Ketua DPRD Kota Bima, Alvian Indrawirawan dan Wakil Ketua, Syamsurih, SH.  Sekaligus penutupan massa sidang ke 1 DPRD Kota Bima tahun 2020.

Rapat Paripurna digelar tanpa menggunakan Video Conference, namun dengan tetap mengedepankan Protokol pencegahan Covid-19.

Setiap tamu undangan yang hadir, diwajibkan menggunakan masker, mengecek suhu badan dan mencuci tangan dengan hand sanitizer. (DED)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bima kembali menggelar Rapat Paripurna Pelantikan anggota dewan Pergantian ANtar Waktu (PAW), Rabu 31 Januari...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bima menggelar rapat paripurna dalam rangka pengucapan sumpah/janji Pengganti Antar Waktu (PAW) dari Partai Bulan...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- DPRD Kota Bima menggelar Rapat Paripurna Ke-1 dalam rangka Penetapan Program kerja tahunan DPRD Kota Bima tahun Dinas 2024 serta Penetapan...

Berita

Oleh : Munir Husen (Dosen Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Bima) Kota pada hakekatnya adalah suatu tempat yang berkembang terus menerus sesuai dengan perkembangan zaman...

Opini

Oleh : Munir Husen (Dosen Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Bima) Pemerintah Daerah dan DPRD adalah unsur penyelenggara Pemerintahan Daerah. Keberadaan anggota DPRD pada tataran...