Connect with us

Ketik yang Anda cari

Pemerintahan

Tujuh  Desa di Wawo Jadi Tata Ruang Kawasan Strategis

Kadis PUPR Kabupaten Bima, Ir H Nggempo, MMt

Bima, Bimakini.- Pemerintah Kabupaten Bima melalui Dinas PUPR Kabupaten Bima, sedang mengerjakan program penyusunan kebijakan dan penataan ruang. Yakni  penyusunan dokumen rencana tata ruang kawasan strategis Wawo.

“Tujuh desa di Kecamatan Wawo masuk program penyusunan kebijakan dan penataan ruang PUPR, dengan jenis kegiatan penyusunan dokumen rencana tata ruang kawasan strategis Wawo,” jelas Kadis PUPR Kabupaten Bima, Ir H Nggempo, M. Mt, Jumat (19/6).

Kata dia, perencanaan tata ruang kawasan strategis Wawo ini dengan luas sekitar 2.000 hektar, mencakup tujuh desa. “Sekarang sedang tahap survei, dan laporan pendahuluan, ada beberapa dokumen, seperti laporan pendahuluan, fakta analisa, rancangan rencana dan pemetaan,” katanya.

Program ini dikerjakan ole PT Adi Cipta, dengan nilai kontrak Rp434 juta. Daerah Wawo memiliki kawasan strategis, karena adanya uma lengge dan pasanggrahan untuk ditata.

“Kita amankan, jangan sampe budaya itu hilang seiring berkembangnya jaman, kita harus kembangkan dan lestarikan,” ujarnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Dia mengaku, Kecamatan lain cukup dengan detail tata ruang kota,  namun Wawo punya kekhasan, kawasan startegis.

“Dikerjakan sejak 30 April sesuai keluar kontraknya, sekarang mereka lagi survei, bahkan sudah FGD penentuan deleniasinya,” jelasnya.

Wilayah yang strategis, kata dia, perlu diamankan.  Dikerjakan selama enam bulan atau berakhir 30 Oktober  “Percuma kalau tidak diatur dengan tata ruang, nanti berantakan,” katanya. (MAN)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Bupati Bima, Hj Indah Dhamayanti Putri, SE, mengingatkan jajaran Dinas PUPR Kabupaten Bima memerhatikan kualitas infrastruktur harus benar-benar ditingkatkan. Langkah ini harus...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Awali  hari pertama kerja di tahun 2023, Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE memimpin apel  di Dinas PUPR. Bupati didampingi Asisten...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Penyusunan dokumen tata ruang  Kabupaten Bima selaras dengan  Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD)  2021 -2026 yang berpedoman pada Rencana tata Ruang...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.-  Dari embilan yang dikerjakan Pemerintah Kabupaten Bima melalui Dinas PUPR, telah menyelesaikan dua ruas jalan yang bersumber dari dana DAK tahun 2020....

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bima, mengusulkan perbaikan empat ruas jalan dipembahasan APBD P 2020. “Kita sudah usulkan perbaikan empat...