Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Gerindra Usung AKJ – SYAH di Pilkada Dompu

Penyerahan SK Gerindra untuk Pasangan AKJ-SYAH.

Dompu, Bimakini.- Partai Gerindra akhirnya memberikan rekomendasi untuk mengusung Paslon Abdul Kader Jailani dan H Syahrul Parsan ST ,MT atau lebih dikenal AKJ – SYAH untuk maju menjadi Bacabup Kabupaten Dompu 2020. Penyerahan rekomendasi dari Partai Pimpinan Prabowo Subianto itu Jumat (24/7) sore dikediaman Bakal Calon Bupati Dompu, Kader Jailani.

Didampingi juga Bakal Calon Wakil Bupati H Syahrul Parsan dan disaksikan simpatisan Paslon AKJ – SYAH.

Penyerahan rekomendasi oleh Ketua DPD Gerindra NTB, Drs Ridwan Hidayah didampingi Ketua DPC Gerindra Kabupaten Dompu, Kurnia Ramadhan, SE.

“Setelah menerima rekomendasi partai Gerindra, Insyaa Allah Partai Nasdem menyusul ” kata Kader Jailani kepada wartawan.
Untuk Partai Nasdem, kata pengusaha ini sudah 90 persen. “Masih ada dua partai tapi masih rahasia,” katanya.

Dia belum mau membuka dua partai itu, karena perasaan tidak enak dengan figure lainnya.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Paslon dengan Motto Jara Pasaka atau Jagung, Porang, Padi dan Ikan ini meminta dukungan masyarakat Dompu. Mereka memiliki sejumlah program lainnya juga.

Sementara Ketua DPD Partai Gerindra NTB, Ridwan Hidayah mengaku bangga melihat antusiasme masyarakat Dompu dalam memberikan dukungan pada Kader Jailani dan Syahrul Parsan. “Tidak salah kami menjatuhkan dukungan pada pasangan ini,” katanya.

Meminta seluruh jajaran partai Gerindra dapat memberikan seluruh tenaga dan pikiran untuk mrngantarkan pasangan AKJ- SYAH menang menjadi Bupati dan Wakil Bupati Dompu. (BE03)

Iklan. Geser untuk terus membaca.

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Politik

Dompu, Bimakini. – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Dompu, Abdul Kader Jaelani – H Sahrul Parsan ST, MT (AKJ-SYAH) resmi ditetapkan sebagai Bupati...

Politik

Dompu, Bimakini.-   Akhirnya KPU Kabupaten Dompu,  Kamis  (21/1) melalui Rapat Pleno Terbuka menetapkan AKJ – Syah menjadi pasangan Bupati dan Wakil Bupati Dompu hasil...

Politik

Dompu, Bimakini. – Dari tujuh Kabupaten/Kota di NTB yang menggelar PIlkada serentak tahun 2020. Informasinya, ada tiga daerah yang mengajukan Perselisihan Hasil Pemilihan (PHP)...

Politik

Dompu, Bimakini.-  Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Dompu, Drs Arifudin mengapresiasi ketaatan masyarakat Kabupaten Dompu terhadap penerapan Protokol Kesehatan. “Tingkat kepatuhan dan kesadaran...

Politik

Dompu, Bimakini. – Hari pemungutan dan penghitungan suara dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Dompu pada 9 Desember 2020. Sejumlah pemilih nampak sangat taat...