Connect with us

Ketik yang Anda cari

Hukum & Kriminal

Kades Bolo dapat Surat Panggilan dari PTUN Mataram

Kuasa Hukum Kades Bolo, Nurdin, SH

Bima, Bimakini.-  Kepala Desa (Kades) Bolo, Kecamatan Madapangga, Kabupaten Bima, Muhtar H Idris mendapat surat panggilan dari Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Mataram atas kasus yang digugat oleh Anas Indriayadi selaku perangkat desa setempat. Penggilan itu berdasarkan penetapan Majelis Hakim Nomor: 30/PEN-PP/2020/PTUN.MTR tanggal 16 Juli 2020.

Kuasa Hukum Kades Bolo, Nurdin, SH mengungkapkan, sesuai surat tersebut agar datang menghadap Majelis Hakim PTUN terkait perkara Nomor: 30/G/2020/PTUN.MTR pada Kamis (23/7) pukul 09.00 Wita. Dengan agenda sidang persiapan ke-1, di ruang sidang PTUN Mataram jalan Dr. Soedjono Lingkar Selatan Mataram.

Kata dia, dalam sidang tersebut semua berkas kliennya lengkap dan dinyatakan tidak ada masalah oleh Majelis Hakim. “Sedangkan berkas penggugat disuruh diperbaiki,” terangnya, Kamis.

Terkait kasus tersebut, selaku kuasa hukum tergugat pihaknya optimis menang. Karena menurutnya, kasus tersebut sudah kadarluasa dan sebelum itu kliennya sudah diputuskan menang di Pengadilan Raba Bima.

“Secara Yuridis, kasus tersebut dapat digugat dengan jangka waktu 90 hari setelah dipecat. Sedangkan surat pemecatan diterbitkan pada Tahun 2018 lalu, kan lucu,” tutupnya. (KAR)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Kepala Desa (Kades) Bolo, Kecamatan Madapangga, Bima, Drs Muhtar H Idris mengungkapkan, seleksi penjaringan Sekdes dan Kadus II Desa Bolo Kecamatan Madapangga...

Pemerintahan

Bima, Bimakini.- Jabatan Sekretaris dan Kadus II di Desa Bolo, Kecamatan Madapangga, sudah lama lowong. Kepala Desa (Kades) Bolo, Drs Muhtar H Idris, mengatakan,...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Pemerintah Desa (Pemdes) Bolo Kecamatan Madapangga Kabupaten Bima membangun bilik air sebagai tempat untuk pengisian ulang air yang bersumber dari bor dalam...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.- Sengketa pengangkatan Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Desa (Sekdes) Bolo Kecamatan Madapangga Kabupaten Bima selesai di PTUN Mataram. Setelah melalui proses persidangan, gugatan...

Hukum & Kriminal

Bima, Bimakini.-  Terkait sengketa Surat Keputusan (SK) pemecatan terhadap Sekretaris Desa (Sekdes) Lewintana, Kecamatan Soromandi Kabupaten Bima, Ardiansyah, SPd dimenangkan oleh Sekdes lewat PTUN...