Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

KPU Dompu Akan Ganti 21 PPDP yang Reaktif

Drs Arifuddin

Dompu, Bimakini.- Sedikitnya, ada 21 orang Petugas Pemuktahiran Data Pemilih (PPDP) yang hasil rapid tes dinyatakan reaktif.

Sesuai PKPU nomor 6 tahun 2020, jika hasil rapid test terdapat PPDP yang reaktif atau sedang menjalani rawat inap, isolasi mandiri dan atau positif Covid-19. Maka KPU melakukan pergantian berdasarkan usulan PPS.

Ketua KPU Kabupaten Dompu, Drs Arifuddin, mengaku bahwa hingga saat ini KPU belum menerima secara resmi salinan nama-nama PPDP yang dinyatakan reaktif tersebut dari Dinas Kesehatan Kabupaten Dompu.

“Sejauh ini KPU Dompu belum mendapatkan salinan nama-nama 21 PPDP yang dinyatakan reaktif. Sudah diminta sejak kemarin pagi dan sampai hari ini belum ada jawaban, mestinya harus segera agar KPU punya dasar. Jika ada pemberitahuan resmi dari Dikes maka langsung ditindaklanjuti dengan meminta kepada PPK dan PPS untuk segera mencari pengganti PPDP yang reaktif,” kata Ketua KPU Dompu, Kamis (16/7) pagi.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Dompu, Maman, Skm, M.MKes, mengaku akan segara mengirimkan secara resmi nama-nama PPDP yang dinyatakan reaktif tersebut kepada KPU Kabupaten Dompu.

“Saya sudah menandatangani surat pengantarnya dari kemarin siang. Mungkin belum langsung dibawa oleh staf surveilans kemarin. Tapi insya Allah hari ini akan segera dibawa. Tadi saya sudah kontak,” cetusnya. (AZW)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.
Advertisement

Berita Terkait

Pemilu Serentak 2024

Dompu, Bimakini. – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Dompu mendapatkan Peringkat Pertama yang informatif dalam bidang Badan Publik Penyelenggara Pemilu se Provinsi Nusa Tenggara...

Politik

Dompu, Bimakini. – KPU Kabupaten Dompu menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara dan penetapan hasil tingkat KPU dalam pemilihan Bupati dan Wakil...

Politik

Dompu, Bimakini. – Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Dompu tahun 2020 dilaksanakan di tengah bencana non alam Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). Meskipun...

Politik

Dompu, Bimakini. – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Dompu melakukan sinkronisasi rekapitulasi penghitungan suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Dompu tahun 2020 dengan menghadirkan...

Politik

Dompu, Bimakini. – Jelang 9 Desember 2020, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Dompu menggelar simulasi pemungutan dan penghitungan surat suara (susu) tingkat Tempat Pemungutan...