Connect with us

Ketik yang Anda cari

Ekonomi

Baznas Kabupaten Bima Sediakan Bantuan Pendidikan, Keagamaan dan Musibah

Sulaiman, SH

Bima, Bimakini.-  Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bima, menyediakan bantuan pendidikan, kesehatan, fakir miskin, mualaf, duafa, serta kegiatan keagamaan.

Wakil Ketua II Pendistribusian dan Pendayaguanaan, H Sulaiman, SH mengatakan, Baznas Kabupaten Bima melayani permohonan bantuan bagi masyarakat tidak mampu atau miskin. Kategori pendidikan, akan membantu kebutuhan beli seragam sekolah, perlengkapan belajar, biaya penelitian dan musibah.

“Biaya seragam sekolah dan perlengkapan belajar untuk Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA). Sedangkan biaya penelitian Skripsi untuk Mahasiswa Perguruan Tinggi,” katanya, Selasa (1/9).

Lanjutnya, bantuan dari Baznas bisa dicairkan dengan melengkapi persyaratan secara administrasi. Karena administrasi itu dilaporan pada akhir penggunaan anggaran.

“Bagi pengajuan bantuan seragam sekolah dan perlengkapan belajar diajukan dan disalurkan melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ). Sementara perguruan tinggi, lengkapi bahan berupa surat keterangan tidak mampu, proposal skripsi, kartu mahasiswa,” terangnya.

Kata Sulaiman, sementara dibidang lain seperti keagamaan, kesehatan, fakir miskin, mualaf, duafa, dan kegiatan keagamaan diajukan melalui UPZ dimasing-masing Kecamatan. “Bantuan yang disalurkan dengan nominal beragam, tergantung dari kondisi pengajuan bantuan. Sementara bagian pendidikan kisaran sebanyak Rp500 ribu,” jelasnya.

Pengajuan bantuan hanya berlaku sekali dalam setahun. Tertibnya penggunaan anggaran oleh Baznas, karena berpedoman pada syariat Islam dan ndang-undang. “Sebab, jabatan dan perbuatan yang dilakukan hari ini, akan dipertanggungjawabkan di Dunia sesuai undang-undang dan di Akhirat sesuai ajaran Islam,” imbuhnya. (BE10)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Pemasukan zakat pada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bima jauh dari ditargetkan. Sesuai ditargetkan, untuk Tahun 2020 mestinya zakat yang masuk...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bima, kembali menyalurkan bantuan bagi pasien yang sedang dirawat inap di Puskesmas yang tersebar di Kabupaten...

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Sebanyak 712 warga Kecamatan Bolo, mendapatkan Dana ZIS setelah penyaluran yang dilakukan oleh Baznas Kabupaten Bima di aula Kantor Kecamatan Bolo, Senin...