Connect with us

Ketik yang Anda cari

Peristiwa

Ketua Gapensi Nilai Lelang Pembangunan Masjid Al-Muwahidin Cacat Hukum

H Armansyah

Kota Bima, Bimakini.- Ketua Gapensi Kota Bima, H Armansyah menilai proses lelang proyek pembangunan Masjid Agung Al-Muwahidin cacat hukum dan harus dibatalkan karena banyak masalah muncul.

“Banyak masalah muncul disetiap tahapannya, termasuk adanya copy paste dokumen lelang,” kata Armansyah di kediamannya, Selasa.

Seperti isi dokumen lelang jelas-jelas di-copy paste oleh panitia lelang. Pasalnya dalam dokumen lelang tercantum Dinas Kesehatan Kota Bima padahal proyeknya pembangunan Masjid Agung Al-Muwahidin. “Ini namanya pemalsuan dokumen lelang dan bisa dipidana,” tegas Armansyah.

Bagaimana bisa yang dilelang pembangunan masjid Agung Al-Muwahidin tetapi muncul tulisan Dikes Kota Bima yang bisa saja berkaitan dengan dokumen lelang pembangunan Puskesmas. “Kalau dilakukan dengan benar dan profesional maka tidak akan ada protes lebih awal, ada apa dengan kerja panitia,” sesalnya.

Untuk diketahui, kata dia, masyarakat sudah tahu proses lelang. Panitia harus profesional jangan menjadi kurir untuk memenangkan lelang perusahaan tertentu.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Harusnya panitia kedepankan profesional dan tak kedepankan titipan. Saya dengar ada orang mengaku proyek itu miliknya,” ujarnya.

Apalagi, kata dia, perusahaan yang akan dimenangkan tidak memiliki Kekuatan Dasar atau KD pernah mengerjakan proyek di atas Rp 4 Miliar. (BE06)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Wakil Ketua DPRD Kota Bima, Syamsurih, SH, yakin pemerintahan Lutfi-Feri  mampu menuntaskan kelanjutan pembangunan Masjid Agung Al-Muwahidin. Fraksi PAN pun menyakini...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Ketua dan sebagian anggota DPRD Kota Bima di luar Fraksi PAN dan Demokrat sepakat dengan Wali Kota Bima, untuk berkonsultasi ke...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Wali Kota Bima, H Muhammad Lutfi, SE, mengelarifikasi pertayaan anggota  dewan terkait kelanjutan pembangunan masjid Agung Al-Muwahidin Bima. Ditegaskannya, itu  tetap...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Anggota DPRD Kota Bima, Duta Gerindra, Sudirman DJ, SH menilai peryataan Fraksi PAN soal anggapan belum ditandatanganinya nota kesepahaman KUA-PPAS. Dia...

Pemerintahan

Kota Bima, Bimakini.- Pembangunan Masjid Agung Al-Muwahidin terancam tidak bisa dilanjutkan di 2021.  Ini setelah nota Kesepahaman KUA-PPAS tahun 2021 sampai saat ini tidak...