Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

Tiga Bapaslon di Pilkada Kabupaten Bima Siap Patuhi Protokol Covid19

Tiga pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Bima saat deklarasi bersama di Polda NTB, Kamis.

Bima, Bimakini.- Tiga Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Bima, menghadiri deklarasi dan komitmen bersama untuk siap mematuhi protokol kesehatan Covid19  pada semua tahapan Pemilukada serentak tahun 2020. Deklarasi berlangsung di Mapolda NTB, Kamis (17/9).

Selain dihadiri tiga Bapaslon dari Kabupaten Bima, hadir juga Bapaslon dari 6 Daerah di NTB. Juga melibatkan Timses, penyelenggara Pilkada dan TNI – Polri.

“Kami menghadiri deklarasi dan komitmen bersama Bapaslon Bupati, Wakil Bupati dan Wali Kota, Wakil Wali Kota untuk siap mematuhi protokol kesehatan Covid 19  pada semua tahapan Pemilukada serentak tahun 2020 di Provinsi NTB, yang diadakan Polda NTB, ” jelas Ketua KPU Kabupaten Bima, Imran, SPdI, SH.

Kata dia, tiga Bapaslon  yang hadir yakni Pasangan In-Dah, Syafa’ad dan IMAN.

Imran juga mengaku, dalam materi dekralasi, juga dipaparkan ancaman pidana bagi pelanggar protokoler kesehatan diatur dalam UU Nomor 4 tahun 1984 tentang wabah penyakit menular.

Iklan. Geser untuk terus membaca.

“Dalam pasal 14 ayat 1, barang siapa dengan sengaja menghalangi pelaksanaan penanggulangan wabah sebagaimana diatur dalam UU,  diancam dengan pidana Penjara selama 1 tahun atau denda Rp1juta, itu ancaman dijelaskan Polda NTB,” jelasnya.

Dia mengimbau kepada seluruh masyarakat, agar mengindahkan setiap larangan dikeluarkan oleh penyelenggara Pilkada, semua itu untuk mematuhi protokol kesehatan Covod19. (BE05)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Politik

Bima, Bimakini.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima, akan menyeleksi ulang Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk pemilihan Bupati dan...

Politik

Bima, Bimakini.- Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 resmi dilaunching oleh KPU RI, Minggu (31/3) malam di area Candi Prambanan, Yogyakarta. Hadir Ketua...

Politik

Bima, Bimakini.- Aliansi Mahasiswa Peduli Indonesia (AMPI) akan menggelar diskusi publik tentang demokrasi di Bima, di Suhendar Coffee (Penatoi Kota Bima), Jumat 28 April...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Penerapan Protokol Kesehatan (Prokes Status) di tengah Pandemi Covid-19 masih terus digaungkan kepada masyarakat Bima umumnya. Bhabinkamtibmas Desa Tambe Polsek Bolo, Bripka...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Presiden RI Joko Widodo kerap mengimbau warga masyarakat untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 di masa pandemi seperti saat ini. Namun...