Connect with us

Ketik yang Anda cari

Politik

TNI-Polri Apel Gelar Pasukan Pengamanan Penetapan Calon di Pilkada Dompu

Apel gabungan pengamanan penetapan calon.

Dompu, Bimakini.- Aparat gabungan TNI-Polri Kabupaten Dompu Selasa (22/9) malam, apel pengamanan di di depan Kantor Pemerintah Daerah Kabupaten Dompu. Apel dihadiri Kapolres Dompu, AKBP Syarif Hidayat SH S.I.K., Dandim 1614 Dompu, Letkol Inf Ali Cahyono S.Kom beserta PJU Polres dan Kodim 1614.

Apel gabungan tersebut diikuti personel gabungan TNI-POLRI (termasuk Brimob) 330 persenel sebagai bentuk persiapan pengamanan menyongsong dikeluarkannya keputusan oleh KPU dompu tentang penetapan calon Bupati dan Wakil Bupati dan pada pilkada serentak 2020.

Dandim 1614 Dompu, Letkol Inf Ali Cahyono S.Kom menyampaikan apel gelar pasukan ini dimaksudkan sebagai bentuk kesiapan dalam hal mengamankan semua tahapan Pilkada. “Kita akan mengamankan tahapan penetapan calon dari KPU, saya harap TNI-POLRI tetap profesional dan netral dalam menjalankan tugas pengamanan. Karena ini adalah tanggung jawab kita, maka dari sekarang kita sudah harus paham siapa kita dan harus berbuat apa,” ujarnya.

“Mari kita bekerja sungguh-sungguh dalam mengamankan pilkada dan kita harus memberikan jaminan kepada masyarakat tentang keamanan dan ketertiban pelaksanaan Pilkada demi kemajuan Kabupaten Dompu,” lanjutnya.

Kapolres juga menyampaikan beberapa hal terkait persiapan pengamanan Pilkada. “Saya harap kita semua paham tentang tugas dan tanggungjawab kita sebagai aparat keamanan pada semua tahapan pilkada nanti. Deteksi dini terhadap semua provokator yang sengaja ingin menggagalkan jalannya Pilkada nanti,” ungkapnta.

“Kita akan tindak tegas pada siapapun yang sengaja menjadi provokator dan membuat gaduh atau mengacaukan situasi keamanan pada proses jalannya Pilkada,” tegasnya.

“Maka dari itu saya pertegas lagi seperti yang disampaikan Dandim tadi, rekan rekan harus paham apa dan berbuat apa dalam mengamankan jalannya semua tahapan Pilkada,dan semua tahapan tetap menjalankan standar kesehatan dan protokol Covid19,” tutup Kapolres. (BE04)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Hukum & Kriminal

Dompu, Bimakini. – Upaya mediasi kasus penganiayaan terhadap ibu hamil, Aisyah asal Desa Riwo, Kecamatan Woja yang dilakukan Polsek Woja dengan terduga pelaku HAY...

Peristiwa

Dompu, Bimakini. – Upaya mendinginkan suasana pasca kericuhan antara anggota polisi dengan aktivis Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Dompu saat aksi penolakan kenaikan harga...

Hukum & Kriminal

Dompu, Bimakini. – Niat menelerai anaknya yang berkelahi saat acara organ malam, seorang bapak bernama Haeruddin (42) asal Desa Riwo, Kecamatan Woja dibacok 3...

Hukum & Kriminal

Dompu, Bimakini. – Dugaan mafia proyek dan dugaan tindak pidana korupsi atas pengerjaan proyek irigasi Soriparanggi Desa Pekat, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu tahun anggaran...

Hukum & Kriminal

Dompu, Bimakini. – Sejumlah keluarga dan puluhan warga Desa Saneo, Kecamatan Woja menggelar aksi unjuk rasa depan Mapolres Dompu, Jum’at (22/07/2022) pagi. Kehadiran mereka...