Connect with us

Ketik yang Anda cari

Ekonomi

GPPM Minta Poktan di Bolo Dievaluasi

Bima, Bimakini.- Gerakan Pemuda Petani Menggugat (GPPM) meminta kepada Unit Penunjang Pertanian dan Perkebunan (UP3) Bolo mengevaluasi Kelompok Tani (Poktan) yang ada di kecamatan setempat. Hal itu perlu dilakukan karena ada sebagian Ketua Poktan yang rangkap jabatan dan sudah usia lanjut.

“Informasi yang  kami himpun banyak Ketua Poktan rangkap jabatan dan usia lanjut,” ujar salah satu anggota GPPM,” Usmadin saat gelar aksi di UP3 Bolo, Selasa (5/1/2021).

Kata Usmadin, rangkap jabatan Kaur Desa dengan Ketua Poktan mestinya tidak boleh terjadi, alasannya tidak maksimal dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya. “Kalau rangkap jabatan tentu pekerjaan tidak fokus, jadi harus memilih salah satu jabatan tersebut,” ucapnya.

 

 

Dirinya berharap, apa yang menjadi aspirasi kami dapat diterima oleh pihak berwenang, sehingga terwujud tata kelola yang baik,” pintanya.

Kepala UP3 Bolo, Wahyudi SPt mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak BPP maupun Pemerintah Desa (Pemdes) guna melakukan peremajaan pengurus Poktan. “Peremajaan pengurus Poktan adalah kewenangan pihak BPP, khususnya PPL masing – masing di desa. Untuk itu akan kita koordinasikan,” timpalnya. (BE07)

Ikuti berita terkini dari Bimakini di Google News, klik di sini.

Click to comment
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pribadi. Hindari komentar bermuatan pelecehan, intimidasi, dan SARA.

Berita Terkait

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Sebanyak 20 Kelompok Tani (Poktan) mendapat kucuran dana Tahun 2019 sebesar Rp. 4 Millyar lebih dari Kementrian Pertanian RI. Dana tersebut program...

Ekonomi

Bima, Bimakini.- Sebelumnya Kepala Desa (Kades) Timu Kecamatan Bolo, memberhentikan delapan Ketua Kelompok Tani (Poktan). Pascadiberhentikan, empat Ketua Poktan sudah diremajakan, yakni Ketua Poktan...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Ketua BPD Timu, Ishaka membantah jika lembaganya dikatakan mandul oleh Ketua KNPI Bolo. Tudingan itu terkait pemberhentian delapan Ketua Poktan oleh Kades...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Koordinator BPP Kecamatan Bolo, Ibrahim, SPKP, menegaskan bahwa Kepala Desa (Kades) tidak berwenang untuk membekukan Ketua Poktan. Seperti yang dilakukan oleh Kades...

Peristiwa

Bima, Bimakini.- Ketua KNPI Kecamatan Bolo, Nuryadin, SP menuding BPD Timu “mandul”. Penilaian itu disampikannya pascaterbitnya SK pemberhentian delapan Ketua Poktan desa setempat. “BPD...